Illahi… Engkau saja yang tahu siapa yang akan menjadi penghuni syurga dan siapa pula yang akan menjadi penghuni neraka.. Yang manakah aku yaa Robb..? Yaa Allah..! Jadikanlah aku penduduk syurga dan jangan jadikan aku penghuni nerakamu..!
Sabtu, 23 Juli 2011
STOP MAKSIAT
Sepuluh nasihat Ibnul Qayyim rahimahullah untuk menggapai kesabaran diri agar tidak terjerumus dalam perbuatan maksiat..
-1. Hendaknya hamba menyadari betapa buruk..hina dan rendah perbuatan maksiat..
Dan hendaknya memahami bahwa Allah mengharamkannya serta melarangnya agar tidak terjerumus dalam perkara-perkara yang keji dan rendah..sebagaimana penjagaan seorang ayah yang sangat sayang kepada anaknya demi menjaga anaknya agar tidak terkena sesuatu yang membahayakannya..
-2. merasa malu kepada Allah…
Karena sesungguhnya apabila seorang hamba menyadari pandangan Allah yang selalu mengawasi dirinya dan menyadari betapa tinggi kedudukan Allah di matanya..
Dan apabila dia menyadari bahwa perbuatannya dilihat dan didengar Allah tentu saja dia akan merasa malu apabila dia melakukan hal-hal yang dapat membuat murka Rabbnya…
Rasa malu itu akan menyebabkan terbukanya mata hati yang akan membuatnya bisa melihat..seolah-olah dia sedang berada di hadapan Allah…
-3. senantiasa menjaga nikmat Allah yang dilimpahkan kepadamu dan mengingat-ingat perbuatan baik-Nya kepadamu..
Apabila engkau berlimpah nikmat..maka jagalah..
karena maksiat akan membuat nikmat hilang dan lenyap..
Barang siapa yang tidak mau bersyukur dengan nikmat yang diberikan Allah kepadanya maka dia akan disiksa dengan nikmat itu sendiri..
-4. merasa takut kepada Allah dan khawatir tertimpa hukuman-Nya..
-5. mencintai Allah…
karena seorang kekasih tentu akan mentaati sosok yang dikasihinya… Sesungguhnya maksiat itu muncul diakibatkan oleh lemahnya rasa cinta..
-6. menjaga kemuliaan dan kesucian diri serta memelihara kehormatan dan kebaikannya…
Sebab perkara-perkara inilah yang akan bisa membuat dirinya merasa mulia dan rela meninggalkan berbagai perbuatan maksiat…
-7. memiliki kekuatan ilmu tentang betapa buruknya dampak perbuatan maksiat..serta jeleknya akibat yang ditimbulkannya dan juga bahaya yang timbul sesudahnya..
yaitu berupa muramnya wajah..kegelapan hati..sempitnya hati dan gundah gulana yang menyelimuti diri..karena dosa-dosa itu akan membuat hati menjadi mati…
-8. memupus buaian angan-angan yang tidak berguna..Dan hendaknya setiap insan menyadari bahwa dia tidak akan tinggal selamanya di alam dunia..
Dan mestinya dia sadar kalau dirinya hanyalah sebagaimana tamu yang singgah di sana..dia akan segera berpindah darinya.
Sehingga tidak ada sesuatu pun yang akan mendorong dirinya untuk semakin menambah berat tanggungan dosanya..karena dosa-dosa itu jelas akan membahayakan dirinya dan sama sekali tidak akan memberikan manfaat apa-apa..
-9. hendaknya menjauhi sikap berlebihan dalam hal makan..minum dan berpakaian..
Karena sesungguhnya besarnya dorongan untuk berbuat maksiat hanyalah muncul dari akibat berlebihan dalam perkara-perkara tadi..
Dan di antara sebab terbesar yang menimbulkan bahaya bagi diri seorang hamba adalah.waktu senggang dan lapang yang dia miliki..
karena jiwa manusia itu tidak akan pernah mau duduk diam tanpa kegiatan… sehingga apabila dia tidak disibukkan dengan hal-hal yang bermanfaat maka tentulah dia akan disibukkan dengan hal-hal yang berbahaya baginya..
=10. sebab terakhir adalah sebab yang merangkum sebab-sebab di atas… yaitu..
kekokohan pohon keimanan yang tertanam kuat di dalam hati…Maka kesabaran hamba untuk menahan diri dari perbuatan maksiat itu sangat tergantung dengan kekuatan imannya..
Setiap kali imannya kokoh maka kesabarannya pun akan kuat..
dan apabila imannya melemah maka sabarnya pun melemah…
Dan barang siapa yang menyangka bahwa dia akan sanggup meninggalkan berbagai macam penyimpangan dan perbuatan maksiat tanpa dibekali keimanan yang kokoh maka sungguh dia telah keliru..
(Diterjemahkan dari artikel berjudul ‘Asyru Nashaa’ih libnil Qayyim li Shabri ‘anil Ma’shiyah, www.ar.islamhouse.com) Baca selengkapnya..
Rabu, 20 Juli 2011
Apa Kata Mereka Pada Islam ?
William Ewart Gladstone ( 1809 - 1898 ) - mantan PM Britain zaman Queen Victoria
"selagi mereka (umat Islam) berpegang dengan kitab ini..selama itulah mereka bangkit dan kita tidak dapat menundukkan mereka...
Oleh karena itu pisahkan mereka dari Kitab ini"..
(ucapan beliau sambil mengangkat Al-Qur'an dalam Parlimen Britain ketika membincangkan penentangan umat Islam terhadap penjajahan)..
Theodore Hertzel - pencetus ide penumbuhan negara Yahudi (menulis buku Negara Yahudi:1895)..
"misi kalian bukanlah mengeluarkan mereka dari Islam..walaupun yang terakhir ini merupakan keberhasilan yang paling gemilang..Tapi lebih pada usaha bagaimana menjauhkan mereka dari Islam..
jadikanlah mereka sebagai orang Islam yang tidak kenal agamanya sendiri..
orang Islam yang gemar berfoya-foya..suka dengan kemaksiatan..
hidup semata-mata untuk mencari harta dan jabatan..
jika umat Islam sudah menjadi seperti ini..maka misi kalian sudah berhasil..laksanakan dan tunaikan misi kalian ini dengan penuh kesadaran..
(ucapan di Persidangan Yahudi di Basle..Switzerland:1897)
Lord Cromer - Gubernur Inggeris di Mesir dan Sudan telah menulis..
"bahawasanya tanah jajahan yang diberi kemerdekaan itu perlu diserahkan kepada anak negeri yang dapat melangsungkan dasar-dasar dan polisi yang menjaga kepentingan dan keselamatan Barat "..
10 Rancangan Kuffar Hancurkan Islam
1) Lenyapkan sistem pemerintahan Islam..
2) Hapuskan Al-Qur'an..
3) Hancurkan akhlak Muslim..fikiran..hubungan mereka dengan Allah dan bebaskan mereka mengikut hawa nafsu..
4) Lenyapkan kesatuan kaum Muslimin..
5) Ragukan kaum Muslimin terhadap agamanya..
6) Lemahkan bangsa Arab..
7) Dirikan negara diktator di dunia Islam..
8) Pisahkan kaum Muslimin dari menguasai perindustrian dan biarkan mereka hancur dengan barang barang Barat..
9) Singkirkan tokoh-tokoh Islam dan habisi Gerakannya..
10)Rusak wanitanya dengan berbagai cara.trend..fasyen..majalah..menyanyi dsb..serta kembangkan pergaulan bebas..
Kezaliman Adalah Kegelapan di Hari Qiamah Baca selengkapnya..
Minggu, 17 Juli 2011
BERSAMA MELURUSKAN YANG BENGKOK
bersyukur kepada yang Maha Esa..kita masih punya peluang untuk bisa bernafas dan menumpang di dunia fana ini..
Mana mungkin lahirnya bayangan yg lurus akan baik..jika datangnya dari kayu yg bengkok...
begitulah pribadi yang dibentuk..
mengapa bayangan bengkok itu terjadi..??
fitrah manusia itu ingin mencinta dan dicintai..namun jangan biarkan rasa itu mmbuat kita binasa..
manusia yg bernama ADAM...adalah kaum yg Allah ciptakan dengan anugrah akal fikiran yang cukup..HEBAT...
namun kadang tak mempergunakanya sepenuhnya..adam selalu mmbuat hawa berfikir..kenapa..??
Adam begitu mudah untuk jatuh tersungkur pada insan lemah seperti hawa..?
kenapa begitu mudah..?
mudahnya menggadai harga diri dan harta benda untuk mencuri hati wanita yg belum tentu jodohnya..?
kenapa terlalu mudah untuk terjerat dalam fitnah dunia terbesar ini..?
jawabannya terletak pada diri kita wahai adam..bukan sengaja membuka aib kita..namun..
Hanya melihat dari kenyataan dan apa yg kita saksikan..
ini bukan omong kosong..tapi realita sahabat sahabat yg ku kasihani...
''KITA PUNYA HARGA DIRI SEBAGAI PEMIMPIN''..
kita (Adam)..juga punya tanggung jawab besar pada Pencipta dan keluarga..jagan hancurkan harga diri kita..hanya karena insan yang bernama ''wanita''..
cukuplah sekadar kita kagumi Hawa sebagai hiasan Allah di dunia fana ini jauh di sudut hati..
jangan biarkan nafsu memandu bahtera hidup kita...
Kadang kita kecewa dengan sahabat sahabat yg terlampau mengejar wanita..
Kita juga kecewa dengan si Adam yg meletakkan kecantikan paras wanita sebagai ukuran..
Kemana perginya akal warasmu dalam menilai..?
Kemana perginya kharismamu dalam hidup..?
karena lelaki seperti itulah lahirnya bayangan yang bengkok..
Pujangga pernah berkata..
lelaki itu ibarat anak kecil..perlu dibelai dan dimanja..
namun jangan kau tagih kasih sayang pada yang bukan milikmu..
jagan kau caba buka peluang pada syaitan untuk menggodamu..
tetapkan hatimu..tundukkan pandanganmu..karena mata itu ''titian maksiat''mu..
Dan hawa..terus saja pada realita..jagan kita selalu mengirim sms kepada hawa tentangg sesuatu yang tak penting...tiada manfaat dan faedah..
dan bisa membangkitkan syahwat..
karena kita bisa menggoda hawa yang berhati lembut agar menyerah dengan bujuk rayu kita...
jangan coba bercerita tentang kedermawanan..keikhlasan..kebaikan yang kita lakukan demi memenangi hatinya...
demi membina karakter pahlawan dimatanya...hentikanlah prbuatan sia sia itu..
karena hanya takabur dan riya' yg datang bersama..walau apapun yang kita ulurkan di kanan..yang kiri jangan sampai tahu..
biarkan apa yang kita lakukan hanya karena Allah..demi mencari Ridha-Nya..
ini hanya coretan..berpesan pesan ke arah kebaikan..
ambillah apa yg tersirat...jadikn pedoman..
mudah mudahan yang bengkok dapat kita luruskan...walau itu hanya di Facebook... InsyaAllah..
bersama kita menuju ridha-Nya...
wallahua'alam... Baca selengkapnya..
Sabtu, 16 Juli 2011
Paradok waktu kita dalam sejarah..
Kita memiliki gedung gedung makin tinggi..tapi makin pendek kesabaran kita.. Jalan raya yang makin lebar..namun pandangan kita makin sempit...
Kita membelanjakan lebih..tapi terima lebih sedikit..
Kita lebih banyak membeli..tapi menikmati lebih dikit..
Kita punya rumah rumah makin besar dan keluarga makin kecil..jauh lebih banyak kemudahan kemudahan tapi makin sedikit waktu tersisa...
Kita punya makin banyak gelar..tapi lebih sedikit akal..
lebih banyak ilmu dan pengetahuan..tapi lebih sedikit keadilan..
lebih banyak pakar..namun lebih banyak pula masalah..
lebih banyak obat obatan..tapi malahan tingkat kesehatan berkurang..
Merokok terlalu banyak..mengeluarkan uang tanpa perhitungan..
tertawa terlalu sedikit..nyopir terlalu kencang..menjadi terlalu gusar.. bergadang sampai malam sekali..bangun pagi sudah terlalu capai..
kurang membaca..nonton TV kelewat banyak..dan terlalu jarang sekali berdoa...
Benar kita telah melipat gandakan harta milik..tapi sekaligus mengurangi nilai martabat kita...
Kita terlalu banyak bicara..jarang mencintai..dan terlalu sering membenci...
Kita betul telah belajar bagaimana cara mencari nafkah..tapi bukan membuat suatu kehidupan..
Kita sudah mampu pergi bolak balik kebulan..tapi mengalami kesulitan menyeberangi jalan untuk menemui dan menyalami tetangga baru...
Ruang angkasa raya telah kita kuasai..namun ruang hati kita belum..
Kita menulis lebih banyak..tapi belajar lebih sedikit...
Lebih banyak yang kita rencanakan..tapi lebih sedikit yang dicapai..
Kita telah belajar serba terburu buru..bukannya sabar menunggu.
Kita menciptakan lebih banyak komputer untuk menyimpan lebih banyak informasi..tapi sebaliknya kita makin lama makin sedikit berkomunikasi dengan sesama kita...
Kini zamannya segala makanan siap saji dan waktu cerna lambat..
orang orang besar dan watak kerdil..
Hari ini harinya rumah rumah yang serba "wahhh dan wuuihhh dan astaghaa".. tapi keluarganya pecah..morat marit..
Hari ini lumrah orang orang membuat perjalanan singkat cepat..
zamannya popok pakai..langsung-buang..moralitas yang ikut ikutan langsung-boleh-buang (pelayanan seks 'tuk semalam)..
Inipun zamannya dimana lebih banyak yang dipamerkan..sedangkan didalamnya malah kosong ..
Ini saatnya dimana teknologi mampu menghadirkan surat ini padamu..dan saatnya pula dimana kau bisa memilih untuk mengikuti dan membagikan renungan ini..atau langsung menghapusnya...
Ingatlah..
pakailah sedikit waktu untuk kaunikmati bersama mereka yang dikasihi..
sebab mereka tidaklah akan selamanya ada..
Ingatlah..
ucapkan kata yang ramah pada seseorang yang menengadah memandangimu penuh takjub..
sebab sikecil itupun sebentar jua akan tumbuh dan meninggalkan sisimu..
Ingatlah..
berilah sebuah pelukan hangat pada yang ada disampingmu..
karena itulah satu satunya harta yang bisa kau berikan dengan sepenuh hatimu..dan itupun tanpa kau harus bayar sepeserpun..
Ingat..
ucapkan "Aku cinta padamu" pada pasanganmu dan semua yang kau kasihi.. tapi jangan hanya dibibir saja..!
Sebuah kecupan dan pelukan akan mengobati luka hati apabila itu benar benar tulus dari kedalaman nuranimu...
Jangan lupa untuk berpegang tangan dan menikmati kebersamaan itu..
karena suatu hari orang itu tidak akan ada lagi disampingmu..
Berilah waktu untuk mencintai..
beri waktu untuk berbicara..dan
bagilah waktu juga untuk saling membagi pikiran pikiran yang ada..
Pada semua sahabat sahabat dalam hidupku ini..
terima kasih atas kehadiran kalian... Baca selengkapnya..
Pahala untuk istrimu ada di mana mana..
Di mana lagi kau temui perempuan seperti istrimu..?
Tilawahnya mungkin tidaklah terlalu merdu..keimananya pun seolah bersandar kepadamu..
Tapi di mana lagi kau temui perempuan seikhlas istrimu..?
Wajahnya mungkin tak cantik melulu..masakanya pun tak akan lezat selalu...
Tapi katakan kepadanya..
di mana lagi kau jumpai perempuan seperkasa istrimu..?
Dia bahkan tak biasa berbicara mewakili dirinya sendiri..
dan seringkali menyampaikan isi hatinya dalam bahasa yang tak berkata-kata (diam)..
Demi Tuhan..tapi kau benar-benar tidak tahu..
ke mana lagi akan kau cari perempuan seinspiratif istrimu..?
tentu kau tahu..wanita seperti apa yang kau nikahi..
Dia adalah wanita yang menghilangkan kecanggunganmu dengan kata kata bijaknya..
dia adalah wanita yang meredakan kebingunganmu dengan senyum tulusnya..
Dan katakan kepadanya bahwa..
Saat bangun pagi dan dia menyiapkan segala kebutuhanmu..maka Allah telah menyediakan pahala untuknya..
Ketika dia mengancingkan bajumu dan menyisirkan rambutmu maka Allah juga menyediakan pahala..
Saat dia mencuci dan setrika baju baju mu..maka setiap gerak jarinya bernilai pahala...
Saat dia siapkan santap siang dan malamnya..maka setiap butir nasinya adalah pahala..
Saat dia berdandan dan tersenyum dengan kepulangan mu kerumah..maka tak luput dari pahala..
Saat dia seka peluh mu..dan menyiapkan segelas teh hangat untuk mu..maka setiap usapan dan tegukan mu adalah pahala...
Bahkan..saat k saling menggenggam jemaripun..Allah meruntuhkan dosa-dosa..dan menjanjikan pahala ketika malam-malam menyelimuti kehangatan kalian berdua..dalam bilik kerinduan menuju barakah-Nya…
kini katakan padanya..Istriku..aku jatuh cinta padamu..karena-Nya…
berlombalah untuk meraih jannah-Nya..
Amin ya Rabb… Baca selengkapnya..
Kamis, 14 Juli 2011
SHALAT KITA
Ketika kita shalat atau menyembah Allah...
Fisik kita berdiri tegak..tapi dia tidak tahu apa apa...
Anggota lahir kita rukuk..tapi dia tidak juga mengerti apa apa..
Anggota badan kita sujud..perlu diketahui..dia juga tidak mengerti apa apa..
Dan bahkan walau lidah kita berbicara..dia juga tak faham apa apa...
Karena itu FIKIRAN kita tidak berdiri bersama sama..
Kita belum berbicara apa apa dengan Allah..Jika JIWA kita tidak sama sama rukuk..
Kita belum merasa bertuhan..bila HATI dan JIWA kita tidak sama sama SUJUD..
Kita merasa bagaikan bukan seorang hamba...
Jadi...jika kita MENYEMBAH ALLAH..
Berbisik bisik..bercakap cakap dengan Allah..
Rasa berTUHANpun serasa tak ada dikala itu..
Rasa keHAMBAan pun tak ada ketika shalat..
Tidak merasa memohon dan meminta...
Tidak merasa merendah dan menghinakan diri dihadapan tuhan...
Kita belumlah Shalat...
kita belumlah menyembah diwaktu itu..
Kita hanya bersenam dan sekedar melakukan tanggung jawab pada Allah..
Pantaslah hanya bersenam dan sekedar melaksanakan perintah Allah..
Patutlah PERANGAI kita tidak berubah..
Kita tidak menyembah Allah...tetapi sekedar beribadah... Baca selengkapnya..
Tukang fitnah lakukan dosa amat besar
YAHYA bin Aktsam berkata..
Tukang fitnah itu lebih jahat daripada tukang sihir..
sebab tukang fitnah dapat berbuat dalam sekejap..apa yang tidak dilakukan oleh tukang sihir dalam satu bulan..
Dan perbuatan tukang fitnah lebih berbahaya daripada perbuatan syaitan..
sebab syaitan hanya berbisik dan khayal bayangan..tapi tukang fitnah langsung berhadapan dan praktek...
Dan Allah berfirman..
"Hammalatal hathab"..
Ahli-ahli tafsir banyak yang memberi arti ‘hathab’ itu fitnah adu domba..
sebab fitnah itu bagaikan kayu untuk menyalakan api permusuhan dan peperangan...
Utbah bin Abi Lubabah dari Abu Ubaidillah Alqurasyi berkata..
“Seorang itu berjalan 700 kilometer karena ingin belajar tujuh kalimat..
dan ketika ia sampai ke destinasisinya..ia berkata,..“Saya datang kepadamu untuk mendapatkan ilmu yang diberikan Allah kepadamu..beritahu kepadaku..
Apakah yang lebih berat dari langit..?
Dan apakah yang lebih luas dari bumi..?
Dan apakah yang lebih keras dari batu..?
Dan apakah yang lebih panas dari api..?
Dan apakah yang lebih dingin dari Zamharir..?
Dan apakah yang lebih dalam dari laut..?
Dan apakah yang lebih rendah (lemah) dari anak yatim..??
atau apakah yang lebih jahat dari racun..?
Jawabnya:
“Membuat tuduhan palsu terhadap orang yang tidak berbuat''..
Maka itu lebih berat dari langit..
Hak kebenaran itu lebih luas dari bumi..
Dan hati yang qana’ah lebih dalam dari laut..
Dan rakus itu lebih panas dari api..
Hajat kepada famili yang dekat jika tidak tercapai lebih dingin dari Zamharir..
Hati orang kafir lebih keras dari batu..
Fitnah itu lebih jahat dari racun yang membinasakan.. Baca selengkapnya..
INTAN MUTIARA
Wahai muslimah..
Allah telah memuliakanmu dan mengangkat tinggi kedudukanmu..
Ia menginginkan dirimu terpelihara dan terjaga dari tangan-tangan jahat yang ingin menjerumuskanmu ke lembah kehinaan dan memanfaatkan kelemahanmu..
oleh karena itu..
Allah menetapkan hukum dan peraturan yang dapat menjamin jatidirimu sebagai seorang wanita..karena engkau bukanlah laki-laki..dan laki-laki juga bukanlah dirimu..
Allah SWT berfirman: "… ..dan anak laki-laki tidaklah seperti anak perempuan…"(QS. 3:36)
Sebagai renungan..
Beberapa hukum yang disyariatkan untuk wanita demi memelihara kemuliaan martabat dan jati diri yang tinggi..
Pertama..
Allah menghalalkan kepadamu MEMPERHIAS DIRI dengan perhiasan dari emas dan sutra murni yang Ia haramkan bagi kaum laki-laki..
Rasulullah bersabda.."Kedua perhiasan ini (emas dan sutra murni) diharamkan bagi laki-laki dan dihalalkan bagi wanita" (HR. Ibnu Majah dari Ali bin Abi Thalib a.)..
Ia halalkan semua ini untukmu demi menjaga kecantikanmu dan sifatmu yang lembut...
Kedua..
Sebaliknya..Allah mengharamkan segala sesuatu yang dapat menghilangkan sifat kewanitaanmu yang halus dan lembut itu..
baik dalam berpakaian..bertingkah dan perilaku yang menyerupai laki-laki.. demikian juga laki-laki diharamkan menyerupai wanita dalam pakaian..gerak dan tingkah laku..karena hal itu tidak sesuai dengan jiwa dan tabiatnya...
Rasulullah bersabda.."Allah melaknati laki-laki memakai pakaian wanita dan wanita memakai pakaian laki-laki" (HR. Abu Daud dari Abu Hurairah ra.)
Ketiga..
Allah MELINDUNGI KELEMAHANMU dan menempatkanmu selalu dalam naungan laki-laki..Ia TIDAK MENUNTUTMU MENCARI PENGHIDUPAN untuk memenuhi keperluanmu atau keperluan orang lain..tetapi kaum laki-lakilah yang wajibkan memenuhi semua keperluan hidupmu..karena mereka tak ingin engkau bergelut dalam kehidupan demi sesuap nasi agar engkau tak terhina...
Jika engkau seorang gadis..ayahmu dan saudara laki-lakimulah yang memenuhi keperluanmu..
jika engkau seorang ibu..anakmu yang laki-laki yang dituntut menjamin keperluan hidupmu..dan
jika engkau seorang isteri..suamimu yang harus bertanggung jawab atas semua keperluanmu..
lalu jika tak ada seorangpun di antara mereka yang menjamin keperluan hidupmu..maka Allah mewajibkan kepada pemerintah memenuhi semua hajat hidupmu yang asasi...
Keempat..
Allah memerintahkan kepadamu MENJAGA PANDANGANMU terhadap lawan jenis..agar syaitan tidak menjerumuskanmu ke dalam kubangan yang hina...
Allah berfirman: "Katakanlah kepada wanita yang beriman:"Hendaklah mereka menahan pandangan mereka…" (QS. 24:31)
Kelima..
Allah memerintahkan kepadamu MENJAGA TUBUHMU dari pelecehan tangan-tangan jahil dan penghinaan mata-mata yang nakal..
dengan membalutnya dengan pakaian mulia kecuali muka dan telapak tanganmu.
Allah berfirman: "…dan janganlah mereka menampakkan perhiasan mereka kecuali yang (biasa) nampak dari mereka. Dan hendaklah mereka menutupkan kain kudung ke dada mereka…"(QS. 24:31)
Keenam..
Allah memerintahkan kepadamu TIDAK MENAMPAKAN perhiasanmu yang tersembunyi seperti rambut..leher..betis dan lengan tanganmu kecuali kepada suamimu dan orang-orang yang termasuk mahram bagimu...
Allah berfirman yang artinya: "…dan janganlah menampakkan perhiasan mereka kecuali kepada suami mereka..atau ayah mereka..atau ayah suami mereka..atau putera-putera mereka..atau putera-putera suami mereka..atau saudara-saudara mereka..atau putera-putera saudara laki-laki mereka..atau putera-putera saudara perempuan mereka..atau wanita-wanita Islam..atau budak-budak yang mereka miliki atau pelayan-pelayan laki-laki yang tidak mempunyai keinginan (terhadap wanita) atau anak-anak yang belum mengerti tentang aurat wanita..." (QS. 24:31)
Ketujuh..
Allah memerintahkan kepadamu BERJALAN DENGAN SANTAI dan BERBICARA DENGAN NADA RENDAH..sehingga engkau nampak berwibawa dan terhormat.
Allah berfirman.."…Dan janganlah mereka memukulkan kaki mereka agar diketahui perhiasan yang mereka sembunyikan..." (QS. 24:31)"…
Maka janganlah kamu tunduk dalam berbicara sehingga berkeinginanlah orang yang ada penyakit dalam hatinya…"(QS. 33:32)
Kedelapan..Allah memerintahkan kepadamu MENGHINDARI segala sesuatu yang dapat menarik perhatian kaum laki-laki kepada dirimu..dan tergoda dengan penampilanmu dengan mengikuti perilaku kaum jahiliyah pertama atau kaum jahiliyah abad ini...
Rasulullah bersabda.. "Wanita yang memakai wangian lalu keluar dari rumahnya agar orang-orang mencium aromanya adalah penzina" (HR. Abu Daud)
Kesembilan..
Allah melarangmu berduaan dengan laki-laki selain suami dan mahrammu agar syaitan tidak menjatuhkanmu ke jurang kehinaan...
Rasulullah bersabda: "Janganlah seorang laki-laki berduaan dengan seorang wanita dan janganlah pula ia pergi kecuali di dampingi mahramnya" (Muttafaqun'alaih)
Wahai ukhty...
jika direnungkan semua perintah Allah ini dengan hati nurani yang jernih dan jujur..
maka kita sadari bahwa Allah sungguh telah menempatkan diri wanita bagaikan intan mutiara yang tersimpan di tempat yang terjaga yang tidak boleh dijamah oleh tangan orang yang di hatinya ada penyakit..
sesungguhnya,.....betapa mulianya dan terhormatnya WANITA di dalam Islam. Baca selengkapnya..
Rabu, 13 Juli 2011
SURAT UNTUK ISTRIKU…..(al-Mawaddah )
Buat istriku yang kucinta..semoga engkau berbahagia..
Aku tidak tahu dari mana harus memulai menuliskanya wahai istriku..
Aku juga tidak tahu apakah kepolosan dan ketulusanku ini akan mendapat sambutanmu...
Tapi aku tiada pedulikan itu...Yang pasti aku hanya ingin engkau tahu bahwa aku adalah suamimu..
Aku tahu bahwa sebagai suami..ternyata aku sangat membutuhkanmu..aku katakan ini sejujurnya..
Lalu apakah engkau juga sangat membutuhkan aku.. suamimu..wahai istriku..?
Bukan aku meragukan cintamu padaku..aku hanya ingin meyakinkan diriku..
Sebab..kebanyakan istri kerabat maupun sahabat-sahabatku pun sangat besar rasa butuhnya terhadap suami mereka..
Oleh sebab itulah aku menjadikan istri..sebab aku menganggap engkau adalah seorang wanita yang shalehah..lembut..sopan santun..mulia..bertakwa..suci..menjaga diri dan penuh kasih sayang..
Istriku..
aku tidak segan-segan berterus terang kepadamu meski hanya dalam bentuk goresan tinta ini..
bahwa aku sangat membutuhkanmu..Dan aku tidak menginginkan dari itu semua selain agar tumbuh rasa dalam dada kita berdua akan pentingnya saling menjaga hubungan baik di antara kita..
Dan bahwa hubungan yang baik itu jauh lebih mulia daripada kita berlomba lomba dengan maksud agar diketahui siapa di antara kita berdua yang lebih unggul..Aku berharap engkau pun telah memahaminya..
Istriku..
jujur aku katakan bahwa keberadaanmu sebagai istri bagiku kurasakan sangat penting bagi diriku.. akalku..hati serta jiwaku..
Bahkan sangat penting bagi kehidupanku juga setelah kematianku...Maka kutuliskan suratku ini untukmu..
semoga engkau benar-benar mengerti betapa tingginya kedudukanmu sebagai seorang istri..
betapa beratnya wasiat agama kita yang telah dibebankan kepadaku setelah aku menikahimu..
dan betapa berartinya dirimu bagiku..suamimu..
Istriku..
jujur kukatakan..bagiku engkau laksana permata yang sangat berharga..
yang tadinya aku tak tahu dimana engkau berada dan ke mana aku harus mencari..
Sungguh dunia ini penuh dengan perhiasan..sampai aku tidak kuasa memilih perhiasan mana yang harus kuambil untuk kumiliki..
sampai akhirnya Allah swt memberikan petunjuk kepadaku yang telah payah dan lelah mencarimu sampai akhirnya aku menemukanmu dan menjadikanmu sebagai istri...
Aku memuji Allah dengan sebanyak-banyak pujian bagi-Nya ...
Aku tidak mengada ada untuk sekedar membesarkan hatimu..namun begitulah Rasulullah telah menyatakannya..
Ų„ِŁَّŁ َŲ§ Ų§ŁŲÆُّŁْŁَŲ§ Ł َŲŖَŲ§Ų¹ٌ ŁَŁَŁْŲ³َ Ł ِŁْ Ł َŲŖَŲ§Ų¹ِ Ų§ŁŲÆُّŁْŁَŲ§ Ų“َŁْŲ”ٌ Ų£َŁْŲ¶َŁَ Ł ِŁْ Ų§ŁْŁ َŲ±ْŲ£َŲ©ِ Ų§ŁŲµَّŲ§ŁِŲَŲ©ِ
“Dunia ini tiada lain hanyalah perhiasan..dan tak ada satu pun dari perhiasan dunia ini yang lebih utama daripada seorang istri yang shalehah.”..
(Semoga engkau mengerti ini)
Istriku..
jujur kukatakan..bagiku engkau adalah sumber kebahagiaan dan penderitaanku...
Engkau adalah penghias rumah tempat tinggalku dan kendaraan mewahku..dan engkau adalah sebaik-baik tetanggaku..
Aku memuji Allah swt dengan sebanyak-banyak pujian bagi-Nya ..
Aku tidak mengada ada untuk mendapat tempat di hatimu..namun begitulah Rosulullah telah mengabarkannya..
Ų£َŲ±ْŲØَŲ¹ٌ Ł ِŁَ Ų§ŁŲ³َّŲ¹َŲ§ŲÆَŲ©ِ : Ų§ŁْŁ َŲ±ْŲ£َŲ©ُ Ų§ŁŲµَّŲ§ŁِŲَŲ©ُ ، Łَ Ų§ŁْŁ َŲ³ْŁَŁُ Ų§ŁْŁَŲ§Ų³ِŲ¹ُ ، Łَ Ų§ŁْŲ¬َŲ§Ų±ُ Ų§ŁŲµَّŲ§ŁِŲُ ، Łَ Ų§ŁْŁ َŲ±ْŁَŲØُ Ų§ŁْŁَŁِŁْŲ”ُ . Łَ Ų£َŲ±ْŲØَŲ¹ٌ Ł ِŁَ Ų§ŁŲ“َّŁَŲ§Ų”ِ : Ų§ŁŲ¬ْŲ§َŲ±ُ Ų§ŁŲ³ُّŁْŲ”ُ ، Łَ Ų§ŁْŁ َŲ±ْŲ£َŲ©ُ Ų§ŁŲ³ُّŁْŲ”ُ ، Łَ Ų§ŁْŁ َŲ³ْŁَŁُ Ų§ŁŲ¶َّŁِّŁُ ŁَŲ§ŁْŁ َŲ±ْŁَŲØُ Ų§ŁŲ³ُّŁْŲ”ُ”
“Ada empat hal yang termasuk kebahagiaan..istri sholihah..rumah yang lapang nan luas..tetangga yang shaleh dan kendaraan yang nyaman..
Dan ada empat hal yang termasuk kesengsaraan..tetangga yang jelek (akhlaknya)..istri yang jelek (akhlaknya)..rumah yang sempit dan kendaraan yang tak nyaman.”..
Istriku..
tahukah kau bahwa aku bisa berbahagia bersamamu dan bisa sengsara lagi menderita olehmu..?
Bukan aku tidak percaya kepadamu bahwa engkau akan membahagiakanku.. tentunya engkau bisa memilih.. Sebab aku sudah tahu engkau adalah seorang wanita yang memiliki kecerdasan..apakah engkau akan menjadi sumber kebahagiaanku atau menjadi sumber penderitaanku..?
aku berbahagia bersamamu di atas keberkahan hidup bersamamu yang telah dianugerahkan kepadaku.. tentunya juga kepadamu..
Aku merasa bahagia meski menurut orang lain aku sengsara..aku tidak menyesali banyaknya penderitaan.. namun aku sangat berharap keberkahannya..
Istriku..
jujur kukatakan bahwa tiada sebuah rumah pun yang akan kupandang indah dan kurasa nyaman meski seluas apapun rumah itu bila aku tinggal di dalamnya tanpamu..
sungguh aku bangga padamu istriku..karena kini aku rasakan rumahku begitu teduh..tentram dan nyaman bagiku setelah engkau yang menjadi pendampingku sejak pernikahan dulu..
Istriku..
jujur kukatakan..tiada kendaraan mewah yang nyaman aku kendarai meski apapun jenisnya dan berapa rupiah pun harganya jika engkau tidak bersamaku..
sebab aku merasa tiada tetangga yang berdampingan denganku saat ini..baik di rumahku maupun di kendaraanku yang kurasakan keshalehannya selain dirimu.
Istriku..
sejujurnya kukatakan..bagiku engkau adalah ukuran kebaikanku di duniaku..
Semoga engkau tahu dan memahami ini..Betapa berat amanah yang telah dipikulkan di atas pundakku setelah aku menikahimu..
Aku diwasiati untuk menjagamu..bahkan aku diingatkan sekali lagi dan berikutnya dan berikutnya demi kebaikanmu..
Aku mengetahui hal ini bukan sekedar mengikuti perasaanku..juga bukan berdasarkan buaian mimpiku.. bukan pula dari lamunan dan khayalanku..Namun aku mengerti dan paham lalu seyakin yakinnya aku yakini dari sabda seorang manusia yang tidak didustakan kabarnya dan tidak dimaksiati perintahnya..
Tahukah dirimu bahwa beliau telah menjadikan bagaimana caraku mempergaulimu dalam kebersamaan ini sebagai tanda baik buruknya akhlakku..?
Beliau pernah bersabda..
Ų£َŁْŁ َŁُ Ų§ŁْŁ ُŲ¤ْŁ ِŁِŁŁَ Ų„ِŁŁ َŲ§ŁًŲ§ Ų£َŲْŲ³َŁُŁُŁ ْ Ų®ُŁُŁًŲ§ ŁَŲ®ِŁَŲ§Ų±ُŁُŁ ْ Ų®ِŁَŲ§Ų±ُŁُŁ ْ ŁِŁِŲ³َŲ§Ų¦ِŁِŁ ْ Ų®ُŁُŁًŲ§
“Kaum mukminin yang paling sempurna imannya ialah yang paling baik akhlaknya..
dan orang yang paling baik di antara kalian ialah yang paling baik akhlaknya terhadap istrinya..”
Oleh karena itu istriku..
aku tidak ingin menjadi seorang yang berakhlak buruk..sebab tidak bisa berbuat baik kepadamu..
dan aku berharap engkau membantuku agar aku bisa memperbaiki akhlakku..(yaitu) dengan memudahkan caraku agar bisa berbuat baik kepadamu...
Istriku..
bila engkau mendapati kebaikanku..sesungguhnya aku tidak berharap perhatianmu..aku juga tidak berharap pujianmu..
Namun..aku hanya ingin semoga Allah swt menjadikanmu istri yang shalehah..yang berbuat baik kepadaku.
Dan bila engkau mendapatiku tidak berbuat baik kepadamu..semoga keshalehanmu bisa membuka pintu maafmu bagiku..dan semoga Allah swt Yang di atas sana memaafkan kekhilafanku..
Istriku..
sebenarnya masih banyak yang ingin ku goreskan..
Namun aku cukupkan dengan mengatakan di ujung tulisanku ini..bahwa pada akhirnya engkau adalah pelabuhan bahteraku yang aku akan merasa tenang setelah tadinya jiwaku diliputi kecemasan dan ketakutan akan dalam dan dahsyatnya gelombang samudra kehidupan saat masih sendiri sebelum kehadiran seorang istri.. dan bagiku adalah dirimu...
Dari yang mencintaimu karena Allah dan untuk Allah..
aku..suamimu.
Suka Baca selengkapnya..
Selasa, 12 Juli 2011
"cara mengganti rasa sedih menjadi ceria kembali dalam sekejab"
"Bisakah kita menggantikan rasa sedih itu menjadi ceria kembali dalam sekejab..?"
Ah..manusia memang tabiatnya selalu ingin terburu-buru..!
Akan tetapi ''alhamdulillah'' ternyata cara itu ada.. Tapi ada syaratnya...
Apa syarat itu...?
Mudah saja..percaya dan yakin (haqqul yaqin) kepada Allah Azza wa Jalla...
dan cukup membaca do'a dibawah ini..disertai keyakinan bahwa Allah akan mengangkat rasa sedih kita..
Ų§ŁŁِّŁُŁ َّ Ų„ŁِّŁ Ų¹َŲØْŲÆُŁَ ،
Ų§ŲØْŁُ Ų¹َŲØْŲÆِŁَ ، Ų§ŲØْŁُ Ų£َŁ َŲŖِŁَ ، ŁَŲ§ŲµِŁَŲŖِŁ ŲØِŁَŲÆِŁَ ، Ł َŲ§Ų¶ِ ŁِŁَّ ŲُŁْŁ ُŁَ ، Ų¹َŲÆْŁٌ ŁِŁَّ ŁَŲ¶َŲ§Ų¤ُŁَ ، Ų£َŲ³ْŲ£َŁُŁَ ŲØِŁُŁِّ Ų§Ų³ْŁ ٍ ŁُŁَ ŁَŁَ ، Ų³َŁ َّŁْŲŖَ ŲØِŁِ ŁَŁْŲ³َŁَ ، Ų£َŁْ Ų£ŁْŲ²َŁْŲŖَŁُ ŁِŁ ŁِŲŖَŲ§َŲØِŁَ ، Ų£َŁْ Ų¹َŁَّŁ ْŲŖَŁُ Ų£َŲَŲÆًŲ§ Ł ِŁْ Ų®َŁْŁِŁَ ، Ų£َŁِ Ų§Ų³ْŲŖَŲ£ْŲ«َŲ±ْŲŖَ ŲØِŁِ ŁِŁ Ų¹ِŁْŁ ِ Ų§ŁْŲŗَŁْŲØِ Ų¹ِŁْŲÆَŁَ ، Ų£Łْ ŲŖَŲ¬ْŲ¹َŁَ Ų§ŁْŁُŲ±ْŲ¢Łَ Ų±َŲØِŁŲ¹َ ŁَŁْŲØِŁ ، Łَ ŁُŁŲ±َ ŲµَŲÆْŲ±ِŁ ، Łَ Ų¬َŁŲ§Ų”َ ŲُŲ²ْŁِŁ ، Łَ Ų°َŁَŲ§ŲØَ ŁَŁ ِّŁ
Allahumma inni 'abduka..ibnu 'abdika..ibnu amatika..naasiyati biyadika..maadhin fiyya hukmuka.. 'adhlun fiyya qadha'uka asaluka bi kulli ismin huwa laka..sammaita bihi nafsaka..aw an-zaltahu fi kitabika..aw'allamtahu ahadan min khalqika..awista'tharta bihi fi 'ilmil-ghaibi 'indaka..an taj'alal-Qur' ana Rabbi'a qalbi..wa nura sadri..wa jalaa'a huzni..wa dhahaba hammi..
Artinya:
“Ya Allah..Sesungguhnya aku ini adalah hamba..anak dari hamba-Mu laki-laki..anak dari hamba-Mu perempuan...Ubun-Ubunku berada di tangan-Mu..mengikuti keputusan takdir-Mu dan berjalan sesuai dengan ketetapan-Mu..
Aku memohon kepada-Mu dengan setiap nama yang menjadi milik-Mu..Nama yang Engkau lekatkan sendiri untuk diri-Mu..atau Engkau sebutkan dalam kitab-Mu..atau Engkau ajarkan kepada salah seorang di antara hamba-Mu (Nabi)..atau Engkau sembunyikan di alam keghaiban-Mu..hendaknya Engkau menjadikan al Qur’an ini sebagai penyejuk hatiku..cahaya dalam dadaku..penghilang kesedihanku dan penolak rasa gundahku.”
(HR Ahmad,Ibn Hibban)
Garansi untuk mereka yang membaca do'a ini adalah..
"Barangsiapa mengalami kesedihan..lalu membaca doa (seperti yang tersebut diatas)..
pasti Allah lenyapkan kesedihannya itu, lalu Allah gantikan dengan keceriaan saat itu juga."
Mudah bukan? Baca selengkapnya..
Senin, 11 Juli 2011
BUKAN MILIKKU..
"Anugerah Gusti Allah" (WS Rendra)
Sering kali aku berkata..
Ketika orang memuji milikku..Bahwa sesungguhnya ini hanya titipan..
Bahwa mobilku hanya titipan-Nya..
Bahwa rumahku hanya titipan-Nya..
Bahwa hartaku hanya titipan-Nya..
Bahwa putraku hanya titipan-Nya..
Tetapi..
Mengapa aku tak pernah bertanya..Mengapa Dia menitipkan padaku..?
Untuk apa Dia menitipkan ini padaku..?
Dan kalau bukan milikku..Apa yang harus kulakukan untuk milik-Nya ini..?
Apakah aku memiliki hak atas sesuatu yang bukan milikku..?
Mengapa hatiku justru terasa berat..Ketika titipan itu diminta kembali oleh-Nya..?
Ketika diminta kembali..Kusebut itu sebagai musibah..
Kusebut itu sebagai ujian..Kusebut sebagai petaka..
Kusebut dengan panggilan apa saja untuk melukiskan bahwa itu adalah derita..
Ketika aku berdoa..
Kuminta titipan yang cocok dengan nafsuku..
Aku ingin lebih banyak harta..Ingin lebih banyak mobil..Lebih banyak popularitas..
Dan kutolak sakit..Kutolak kemiskinan..
Seolah semua ”derita” adalah hukuman bagiku..
Seolah keadilan dan kasih-Nya harus berjalan seperti matematika..
Aku rajin ibadah..maka selayaknya derita menjauh dariku..
Dan nikmat dunia kerap menghampiriku..
Kuperlakukan Dia seolah mitra dagang..Dan bukan kekasih..
Kuminta Dia membalas ”perlakuan baikku”..
Dan menolak keputusan-Nya yang tak sesuai keinginanku..
Yaa Allah...
Padahal tiap hari kuucapkan..
Hidup dan matiku hanyalah untuk beribadah pada-mu..
”Ketika langit bumi bersatu..bencana dan keberuntungan sama saja”.. Baca selengkapnya..
Minggu, 10 Juli 2011
Terapi shalat dari sudut ROH..
Kita harus tahu apa maksud setiap pergerakaan dalam shalat...
- BERDIRI TEGAK..
Berdiri melambangkan peringatan akan dasyatnya saat berdiri dihadapan Allah swt dihari kebangkitan ketika akan diminta pertanggung jawaban atas segala yang telah kita lakukan sewaktu hidup didunia...
- TAKBIR..
Mengangkat tangan merupakan isyarat dimana selamat tinggal dunia...menyerah dan pasrah kepada Allah yang maha besar..
ketika melafazkan ''ALLAHUAKBAR''..disitulah terputusnya hubungan kita dengan dunia..dan disaat itu kita hanya berhubungan degan Allah..membesarkan Allah..dan mengagungkan nama Allah...
- MEMBACA AL-FATIHAH..
Al-fatihah adalah kata kata munajat dengan Allah swt...dengan Allah kita berbicara..
''Telah berfirman Allah swt..Aku membagi shalat itu antara Aku dan hamba-Ku..dan bagi hamba-Ku..apa yang dimintanya''..
begitu mulianya diri kita karena menjadi sebutan Allah swt..dan mendapat penghormatan dari Allah bila kita membaca Al-fatihah..
- RUKUK..
Rukuk melambangkan kehinaan diri..dan mengakui kerendahan diri kepada Allah swt..jiwa orang beriman senantiasa mengakui kebesaran Allah dalam shalatnya..
- IKTIDAL..
Ketika bangun dari rukuk untuk iktidal..adalah mengharapan supaya Allah swt mengasihi kita..harapan tersebut kita nyatakan melalui ucapan kita waktu iktidal dan thu'maninah..
- SUJUD...
Sujud adalah suatu tingkatan kedudukan dan kepasrahan paling mendalam dengan membiarkan anggota tubuh paling mulia (wajah) itu..menyentuh tanah/tempat yang kita pijak..menginsyafkan diri bahwa kita asalnya dari tanah dan melalui tanah juga kita akan dikembalikan kepada Allah swt..
- DUDUK ANTARA DUA SUJUD..
Maksudnya kita bersimpuh kepada Allah swt yang maha pemurah dengan hanya satu tujuan..yaitu memohon ampunan..memohon rahmat..memohon hidayah dan rezeki kepada Allah..ketika itulah mengharapkan akan rahmat ampunan dari Allah swt..
- DUDUK TAHIYAT AKHIR..
Duduk dan membaca Tasyahud adalah mengakui segala kehormatan dan segala sesuatu yang baik adalah milik Allah..dan didalam tasyahud terdapat ucapan salam yaitu kepada nabi dan disertai pula rahmat Allah dan berkah-Nya...
- MEMBERI SALAM..
Memberi salam adalah sebagai tanda selesainya bermunajat kepada Allah swt..sebagai tanda selesainya shalat kita..
tujukanlah ucapan salam kepada malaikat..bersyukur kepada Allah swt atas taufiqnya karena kita dapat menyelesaikan shalat kita..
''JANGAN PERNAH MENINGGALKAN SHALAT'' Baca selengkapnya..
Sabtu, 09 Juli 2011
PELANGI
Alkisah...
Suatu hari warna-warna bertengkar..masing-masing merasa paling terbaik..paling penting..paling bermanfaat dan paling diminati..
Kata HIJAU..
" Akulah yang paling penting di sini..Aku lambang kehidupan dan harapan..
Aku dipilih untuk menjadi warna rumput..pohon dan dedaunan..
Tanpa aku berarti kematian..Lihatlah kehijauan alam dan kamu akan melihat
bahwa akulah yang paling banyak dan menonjol"..
BIRU mencelah..
" Engkau hanya berfikir tentang bumi..Coba fikirkan juga tentang langit dan lautan..Bukankah air simber kehidupan..?
Dari lautan..awan menyerap air ke atas..Ruang udara memberi ruang dan suasana kedamaian..
Tanpa suasana kedamaian yang aku warnai..tak ada maknanya kamu semua di sini"..
KUNING tertawa sambil berkata..
"Kamu semua serius sekali..!!..Lihatlah aku yang mewarnai tawa..
kegembiraan dan keriangan kepada dunia...
Matahari kuning..bulan kuning..bintang-bintang pun kuning..
Coba lihat bunga matahari..melihatnya saja mencetuskan senyum di bibir..
Tanpa aku..suramlah dunia ini tanpa keceriaan..
ORANGE tak mau ketinggalan..
" Aku warna kesihatan dan kekuatan..Mungkin aku kurang kelihatan dibanding yang lain..Yang sedikit itu biasanya berharga..Aku berkhidmat pada manusia..
Aku ada di banyak vitamin-vitamin penting..
Lihatlah lobak merah..jeruk..labu..mangga dan lainya..
aku menghiasi alam tatkala matahari terbit dan terbenam..keindahanku membuat semua orang lupa pada kamu semua"..
MERAH tak tahan lagi lalu menjerit...
" Aku adalah penguasa di antara kalian..Aku warna darah..dan kehidupan adalah darah..!
Aku lambang ancaman dan keberanian..Aku sanggup berjuang mati-matian
untuk kebenaran..Aku mewarnai semangat dalam aliran darah..
Tanpa aku..bumi ini gersang seperti bulan..Aku warna kasih sayang dan cinta..
UNGU merasa sangat tersinggung lalu berkata dengan meninggikan diri..
" Aku warna raja dan lambang kekuasaan...Raja..pemerintah selalu memilihku karena aku lambang autoritas dan kebijaksanaan..!
Aku selalu didengar dan ditaati..aku juga memberikan kesan kaya..dramatis dan canggih..serta berhubungan dengan kemewahan dan kreativitas.."
Ketika perdebatan antara warna-warna alam tsb..tiba-tiba dentuman guruh
dengan kilat sambung menyabung...Hujan mulai turun dengan lebat..
Warna-warna tadi ketakutan..lalu mendekati satu sama lain..bersatu menghadapi
suasana yang menakutkan itu..
Di celah-celah dentuman guruh dan halilintar..hujan yang telah lama bersabar mendengar perdebatan antara mereka..lalu menasihati...
"Kenapa kamu semua menjadi bodoh...?
Kenapa bertengkar dan berbangga diri dengan kelebihan masing-masing..?
Bukankah Tuhan telah menciptakan kamu masing-masing dengan tujuan dan keistimewaan sendiri walaupun kalian berbeda..?
Sekarang bergandeng tangan dan segera datang padaku..!!"
Warna-warna tunduk dan akur..Hujan meneruskan nasehatnya...
" Mulai hari ini..setiap kali hujan turun..datanglah bersama dalam satu kesatuan yang damai dan harmoni sebagai pelangi merentas langit.."
Sejak itu..tak ada lagi perdebatan antara warna yang masing-masing mencoba membanggakan diri dengan riya' mengatakan kelebihanya...
Perumpamaan di atas sekedar membawa kita yang dianugerahkan akal dan fikiran untuk merenung kembali hakekat kehidupan ini...
Yang sering bertengkar bukanlah pelangi..tapi MANUSIA...
yang bukan saja bertengkar..menfitnah maupun menuduh..
malah yang paling menyedihkan lagi jika sampai kepada episod pertumpahan darah..
Semoga kita berpijak di bumi yang nyata dengan kerendahan hati seorang hamba...
yang betul akan niatnya..serta ikhlas dengan segala apa yang dipertanggungjawabkan..
Semoga keindahan pelangi di kala hujan datang..memberi inspirasi untuk menghargai..mengiktiraf dan mewujudkan keharmonisan antara sesama insan... Baca selengkapnya..
Jumat, 08 Juli 2011
Mungkin karena kita lalai.. sekali pena terlepas dari genggaman tangan...
yang terucapan'ooopps..' mendahului 'YA ALLAH'..
jika perut kenyang... 'kenyangnya' mengatasi 'ALHAMDULILLAH'..
jika diri tertegun oleh sesuatu keindahan alam..'SUBHANALLAH' tertutup oleh 'cantiknya alam..
bila mendengar musibah kemalangan..'kasihan' terucap karena kita lupa'INNALILLAH'...
kadangkala kita lupa karena terbiasa..
tapi ingatlah..
agar jikaa IZRAIL mendekati kita.. biarlah ucapan 'LAILAHAILLALLAH '..
menjadi JUARA mengatasi segalanya...
DAN INGATLAH JUGA..
Siapa yang mengikuti ajakan iblis..maka hilanglah agama dari dirinya...
Siapa yang mengikuti ajakan jiwa.. maka hilanglah darinya nilai nyawanya..
Siapa yang memenuhi ajakan nafsunya.. maka hilanglah akal dari dirinya..
Siapa yang memenuhi ajakan dunia.. maka hilang akhirat dari dirinya... Baca selengkapnya..
UCAPKAN SETIAP SAAT
Ingatlah akan datang suatu saat bibir kita tak lagi bisa bergetar menyebut nama Allah..
Di saat itu..kita diturunkan ke dalam kubur dan wajah kita dibuka..lalu wajah kita diciumkan ke tembok kubur..kita dikuburkan..dan ditinggalkan oleh semua kerabat..sanak saudara..
Di saat itu tidak ada kekasih...Di saat itu tidak ada jabatan...
Di saat itu tidak ada harta...Di saat itu tidak ada satupun yang menemani kita..
Di saat itulah kita sendiri..dan beruntung mereka yang selalu berdzikir..
yang selalu mengingat Allah..dan Allah mengingatnya..
yang merindukan Allah..dan Allah merindukannya...
Dialah yang Maha Baik..Dialah yang Maha Mulia...
Setelah kita diberi kehidupan di dunia ini..diberi jasad..lantas Allah meminjamkan pula dunia berserta isinya kepada kita..
meminjamkan daratan..meminjamkan hewan dan tumbuhan..meminjamkan air dan lautan..yang kesemuanya adalah milik Allah...
Kita tidak menyewanya..tidak pula membelinya..
tidak pula berdo'a untuk meminjamnya..Allah yang memberinya sebelum kita meminta...
Sedemikian luasnya nikmat Ilahi dan kasih sayang-Nya..melebihi semua kasih sayang ibunda kita kepada kita..melebihi kasih sayang kekasih kita kepada kita..
Jangan tahan lidah untuk menyebut nama Allah...
Jangan berat untuk mengucapkan nama Allah..
Dosa apakah yang membuat lidah kita berat menyebut nama Allah...?
Kami berlindung kepada-Mu dari pedihnya siksa kubur..
kami berlindung kepada-Mu dari pedihnya siksa neraka..
Pastikan kami selamat dari ini semua ya Allah...
Allahuakabar..!! Subhanallah..!!
Matikan kami semua dalam husnul khatimah ya Allah..
bantulah aku..keluargaku..saudaraku..sahabatku..serta kami semua muslimin dan muslimat untuk senantiasa mengingati-Mu..bersyukur kepada-Mu.. ber'ibadah yang sebaiknya kepada-Mu..
Ya Allah..kami mohon kepada-Mu petunjuk..ketaqwaan..kehormatan diri dan kecukupan...
Ucapkan dengan sepenuh hati...
SUBHANALLAH...ALHAMDULILLAH....LAAILAAHAILLALLAH ...
ALLAHU AKBAR...ASTAGHFIRULLAH...LAAILAAHAILLALLAH... MUHAMMADARRASULULLAH.... ALLAHUMMA SALLI WA SALLIM WABARIK ' ALA SAYYIDINA MUHAMMAD...WAAALIHIWASAHBIHI AJMAIIN.....
''SEBELUM NAFAS TERHENTI''
Maka berlomba lombalah (dalam berbuat) kebaikan.
(Al-baqarah:148) Baca selengkapnya..
Senin, 04 Juli 2011
JIKA INI HARI TERAKHIR
Andai ku tahu..bahwa ini Hari terakhirku..
Tentu akan kusibukan dengan berdo'a dan berzikir..
Tentu aku tak akan jemu melantunkan syair rindu mendayu..
merayu kepada-Nya Tuhan yang satu..
Andai ku tahu bahwa ini Hari terakhirku..
Tentu shalatku akan kukerjakan di awal waktu..
Shalat yang ku kerjakan..sungguh akan ku khusyukan serta tawadhu'..
Tubuh dan qalbu..bersatu memperhamba diri menghadap Rabbul Jalil.. Menangisi kecurangan janji..
"innashalati wanusuki wamahyaya wamamati lillahirabbil 'alamin"..
(sesungguhnya shalatku..ibadahku..hidup dan matiku..kuserahkan hanya kepada Allah Tuhan seru sekalian alam)..
Andai ku tahu bahwa ini hari terakhirku..
Tak kan ku sia siakan walau sesaat berlalu..
Setiap waktu tak akan ku biarkan begitu saja..
Alunan Al-Quran bakal ku dendangkan..bakal ku syairkan..
Andai ku tahu bahwa ini hari terakhirku..
Tentu malamku akan ku sibukkan dengan..berqiamullail..bertahajjud..
Mengadu..merintih..meminta belas kasih..
"Sesungguhnya ku tak layak ke syurga-Mu..namun aku juga tak sanggup untuk ke neraka-Mu"..
Andai ku tahu bahwa ini hari terakhirku..
Tentu aku tak akan melupakan mereka yang tersayang..
Akan ku ceriakan hari ini dengan senyuman..
Tanpa amarah..tanpa kesal..tanpa rasa benci..
Andai ku tahu ini hari terakhirku..
Tentu aku bakal menyiapkan lahir dan bathin..
Mempersiapkan diri..rohani dan jasmani..
Menanti nanti jemputan Izrail di kiri dan kanan..
Lorong lorong ridha Ar-Rahman..
Duhai Ilahi..
Andai ini hari terakhir buat kami..
Jadikanlah ini hari paling berarti..paling berseri..
Menerangi kegelapan hati kami..
Menyeru kami ke jalan menuju ridha serta kasih sayang-Mu Ya Ilahi..
Semoga bakal mewarnai kehidupan kami di sana nanti..
========================
Andai ku tahu...akan tiba ajalku..
Ku akan memohon..tuhan tolong panjang kan umurku..
Andai ku tahu..akan tiba masaku..
Ku akan memohon..tuhan jangan kau ambil nyawaku..
Namun..
Tak akan ada manusia yang bakal mengetahui..
Apakah hari ini merupakan yang terakhir kali bagi dirinya..
Yang mampu bagi seorang hamba itu hanyalah
Berusaha...bersedia...meminta belas dari-Nya
Andai benar ini hari terakhir buat kita..
''MAAFKANLAH SEMUA KESALAHAN YANG PERNAH DILAKUKAN''
edit 'Ramadhan terakir' Baca selengkapnya..
Selasa, 28 Juni 2011
Wasiat seorang ibu solehah pada zaman kegemilangan Islam.
“Wahai anakku..! Kalaulah wasiat ini untuk kesempurnaan adabmu....
pesanan isteri ‘Auf bin Muhlim Ashaibani kepada puterinya ketika hendak menikah dengan al Haris bin Amr,..raja negeri Kandah...
Sewaktu utusan diraja hendak membawa pengantin untuk disampaikan kepada raja..ibunya berwasiat kepada anak perempuannya...
“Wahai anakku..!
Kalaulah wasiat ini untuk kesempurnaan adabmu..aku percaya kau telah mewarisi segala-galanya..tapi ini sebagai peringatan untuk yang lalai dan pedoman kepada yang berakal...
Andai kata wanita tidak memerlukan suami karena merasa cukup dengan kedua ibu bapaknya..tentu ibumu adalah orang yang paling merasa cukup tanpa suami...Tapi wanita diciptakan untuk lelaki..dan lelaki diciptakan untuk mereka..
Wahai puteriku..
Sesungguhnya engkau akan meninggalkan rumah tempat kamu dilahirkan dan kehidupan yang telah membesarkanmu..untuk pindah kepada seorang lelaki yang belum kamu kenal..dan teman hidup yang baru...
Karena itu..jadilah 'BUDAK WANITA' baginya..tentu dia juga akan menjadi 'BUDAK' bagimu serta menjadi pendampingmu yang SETIA..
Peliharalah sepuluh sifat ini terhadapnya..tentu Dia akan menjadi perbendaharaan yang baik untukmu...
Pertama dan kedua..berkhidmat dengan RASA PUAS serta TAAT dengan baik kepadanya...
Ketiga dan keempat..Perhatikan pandangan MATAnya dan BAU yang diciumnya.. Jangan sampai matanya memandang yang buruk darimu dan jangan sampai dia mencium kecuali yang harum darimu...
Kelima dan keenam..Perhatikan waktu TIDUR dan waktu MAKANnya..
karena lapar yang berlarutan dan tidur yang terganggu dapat menimbulkan rasa marah..
Ketujuh dan kelapan..MENJAGA HARTANYA dan MEMELIHARA KEHORMATAN serta keluarganya...Perkara pokok dalam masalah harta adalah membuat anggaran dan perkara pokok dalam keluarga adalah pengurusan yang baik..
Kesembilan dan kesepuluh..JANGAN MEMBANGKANG perintahnya dan jangan MEMBUKA RAHASIANYA...
Apabila kamu tidak mentaati perintahnya..berarti kamu melukai hatinya... Apabila kamu membuka rahasianya kamu tidak akan aman dari pengkhianatannya...
Kemudian janganlah kamu bergembira di hadapannya ketika dia bersedih..atau bersedih di hadapannya ketika dia bergembira...
Jadilah kamu ORANG YANG SANGAT MENGHORMATINYA..tentu dia akan sangat memuliakanmu..
Jadilah kamu orang yang selalu SEPAKAT dengannya...tentu dia akan sangat belas kasihan dan sayang padamu...
Ketahuilah..sesungguhnya kamu tidak akan dapat apa yang kamu inginkan.. hingga kamu mendahulukan keridhaannya daripada keridhaanmu..dan mendahulukan kesenangannya daripada kesenanganmu..baik dalam hal yang kamu suka atau yang kamu benci..dan Allah akan memberkatimu...”
Nasehat di atas seharusnya diterima dengan beberapa asas penting...
- Suami yang dicari adalah suami yang beriman lagi taat kepada perintah Allah...
- Ketaatan kepada suami adalah wajib..dengan syarat si suami tidak melakukan perkara yang bertentangan dengan syariat Allah..
Begitulah hukum Allah..perbuatan kita yang positif..akan menghasilkan reaksi dan tindak balasan positif juga ..InsyaAllah...
from..MAHLIGAI ISLAM..
Ingatlah..
hanya kita yang bisa mengubah diri sendiri...
Dan percayalah..jika kita berubah..lingkungan dan orang di sekeliling juga akan berubah secara positif..InsyaAllah...
Foto Dinding Baca selengkapnya..
AQIDAH
Dalam Sebuah Hadis Qudsi...Allah swt berfirman..
"Hai anak Adam..!
Janganlah engkau melambatkan taubat..memanjangkan angan-angan dan kembali ke Akhirat tanpa amal...
Berkata bagaikan 'abid..namun berbuat seperti orang munafik...
Jika diberi tidak menerima..Jika tidak diberi tidak sabar...
Suka orang orang yang shaleh..tapi tidak termasuk dalam mereka..
Benci orang munafik..tapi kau termasuk mereka...
Dia perintahkan kebaikan..tapi tidak melakukannya...
Dia melarang kemungkaran..namun tidak meninggalkannya..".
Allahumma Yaa Allah...
Berikan kami rezeki taubat sebelum mati...Selamatkan kami daripada diuji dengan kata-kata kami...
Ingatkanlah kami ketika kami lupa..Karuniakanlah kepada kami syafaat Nabi Muhammad saw..
----------------------------------------------
Barangsiapa mengaku 3 perkara..namun tidak bersih daripada 3 perkara.. berarti dia ''TERTIPU''..
1. mengaku akan manisnya zikir..sedangkan dia masih cintakan dunia..
2.mengaku ikhlas beramal..tetapi suka penghormatan manusia kepadanya..
3. mengaku cinta kepada khaliqnya..tetapi masih memperturutkan hawa nafsunya...
Rasulullahsaw bersabda..
"Akan datang kepada umatku.. dia menyukai 5 perkara dan melupakan 5 perkara..
- Mereka suka kepada dunia dan melupakan Akhirat..
- Mereka suka kepada harta sehingga melupakan Hari Hisab..
- Mereka cintakan makhluk sehingga melupakan Khaliqnya..
- Mereka suka berdoa..tetapi lupa bertaubat..dan
- mereka suka rumah tetapi lupa pada kubur."
Ya Allah...Ya rahman..Ya rahim..
Peliharalah kami dalam perbuatan kami..karuniakanlah kepada kami hati yang khyusuk dalam setiap ibadah..
timbulkanlah perasaan takut kami kepada-MU. Ingtkanlah kami akan keadaan di dalam kubur kelak...
========================
Rasulullah saw telah bersabda..
"Sesungguhnya SYAITAN itu meletakkan belalainya di atas HATI anak ADAM.. Apabila beliau (anak adam) BERDZIKIR.. syaitan itu akan pergi menjauh darinya..dan Jika dia lupa kepada Allah..syaitan itu akan MENYESATKAN HATINYA..".
Ya Allah..Ya Rahman,..Ya Rahim..Ya Fattah..Ya 'Aliyy..Ya Razzaq..Ya Kariim.. Bukakanlah Hati kami..Tambahlah Cahaya Hidayah-Mu agar kami selalu berdzikir kepada-Mu..Berikanlah Kedamaian di dalam hati-hati kami dan bukakanlah hati hati kami agar saling mengasihi di dalam Islam...
Amiin Ya Rabbal 'Aalamin...
========================
Siapa yang melihat kelalaian di dalam dirinya...Itulah hamba yang dimuliakan Allah..
Siapa yang merasa berkelebihan di dalam dirinya..Itulah hamba yang dihinakan oleh Allah...
Ya Allah..Ya Rahman..Ya rahiim..permudahlah kami untuk hidup di atas jalan-Mu...Tanamkanlah di dalam hati kami Cinta kepada-Mu..
Jadikan tangan kami pemurah..
Lidah kami berdzikir dan berhikmah..Jadikanlah diri kami istiqamah.
Ya Allah..Tuhan yang membolak-balikkan hati..tetapkanlah hati kami pada agama-Mu..
Alllahumma Amiin... Baca selengkapnya..
Senin, 27 Juni 2011
FITNAH DUNIA
Malam pasangannya siang..Jaga pasangannya tidur..
Rajin pasangannya malas..Dan LELAKI pasangannya PEREMPUAN...
Karena perempuan adalah pasangan lelaki..maka Allah telah menciptakan bentuk badan wanita itu dapat memikat hati lelaki...
Bila berkata tentang terpikat..maka ada hubunganya dengan nafsu...
Jika ada hubunganya dengan nafsu..ada hubunganya pula dengan bisikan SYAITAN..
Jadi untuk mengawal nafsu..mesti dikawal dengan iman...
Untuk mendapatkan iman..mesti menurut perintah Allah dan Rasul-Nya..serta menjauhi larangan-Nya...
Pada mata lelaki..perempuan adalah simbol...Simbol apa..??
semua orang tahu..lelaki mempunyai imaginasi yang nakal jika tidak dikawal dengan iman...Maka mata lelaki ini selalu menjalar apabila terlihat seorang perempuan...
wahai lelaki..janganlah kamu melihat mukanya..karena dia akan menimbulkan fitnah..kecuali jika kamu wahai lelaki ingin meminangnya...
Jika wanita itu cukup shaleh..takut mukanya yang cantik akan menimbulkan fitnah..maka berpurdahlah kamu..jika itu lebih baik untuk kamu....
Seperti firman Allah.."Dan tundukkanlah pandanganmu dan jagalah kemaluanmu"....
Sekilau kilaunya berlian paling menarik untuk dicuri.. Seindah-indahnya ciptaan adalah yang paling sukar untuk dijaga…
Hal yang wajar jika seorang wanita ingin terlihat cantik..asalkan ditujukan untuk suaminya sendiri...
Lalu bagaimana jika ada wanita yang ingin terlihat cantik dengan jilbabnya tapi bukan untuk dilihat suaminya..? Atau mempamerkan gambar di FACEBOOK agar semua mata memandangnya...?
Duhai wanita muslimah yang merindukan Jannah..wanita seperti apakah yang ingin selalu tampil cantik tapi bukan untuk suaminya...?
Siapakah yang telah meracunimu sedemikian rupa...?
Apakah dirimu rela menjadi hiasan syaitan...?
Sungguh menyedihkan..sungguh menyesakkan dada..jika tidak memahami hikmah yang disyari’atkannya jilbab bagi mereka...
Dengan “sepotong” kain yang hanya menutupi rambut..mereka katakan telah berjilbab...
Dengan “selembar” kain yang diikat-ikatkan ke lehernya..mereka katakan telah berjilbab...
Yang lebih menyedihkan lagi..mereka mengenakan seluar jeans ketat agar dikatakan sebagai wanita muslimah yang dinamis...
Bahkan berdandan berlebih-lebihan agar terlihat cantik sehingga rela menjadi santapan mata para lelaki hidung belang...Allahul Musta’an
saudariku fillah...Janganlah kau jadikan dirimu sebagai fitnah bagi lelaki yang beriman..meskipun kau katakan tidak berniat seperti itu...
Janganlah kau jadikan dirimu hiasan syaitan...
Ketahuilah..bahwa para wanita shalehah yang merindukan Jannah tidak akan pernah rela menjadikan dirinya TONTONAN bagi kaum laki-laki yang bukan mahramnya...
Para wanita yang beriman kepada hari akhir..tidak akan TEGA membuat lelaki yang beriman terfitnah oleh dirinya...
Maka janganlah kau jadikan dirimu sebagai SUMBER FITNAH...
Bukankah kehancuran Bani Israil bangsa yang terlaknat berawal dari fitnah (godaan) wanita...? Allah Subhanahu wa Ta’ala berfirman..
“Telah terlaknat orang-orang kafir dari kalangan Bani Israil melalui lisan Nabi Dawud dan Nabi ‘Isa bin Maryam...Hal itu dikarenakan mereka bermaksiat dan melampaui batas...Adalah mereka tidak saling melarang dari kemungkaran yang mereka lakukan... Sangatlah buruk apa yang mereka lakukan.”
(Al-Ma`idah: 79-78)
Rasulullah Shallallahu ‘alaihi wa sallam bersabda..
“Sesungguhnya dunia itu manis dan hijau (indah mempersona)..dan Allah Subhanahu wa Ta’ala menjadikan kalian sebagai khalifah (penghuni) di atasnya..kemudian Allah Subhanahu wa Ta’ala memerhatikan amalan kalian. Maka berhati-hatilah kalian terhadap DUNIA dan WANITA, karena sesungguhnya awal fitnah (kehancuran) Bani Israil DARI KAUM WANITA.” (HR. Muslim, dari Abu Sa’id Al-Khudri radhiyallahu ‘anhu)
Rasulullah Shallallahu ‘alaihi wa sallam juga memperingatkan umatnya untuk berhati-hati dari fitnah wanita dengan sabda baginda..
“Tidaklah aku meninggalkan fitnah sepeninggalku yang lebih berbahaya terhadap kaum lelaki dari fitnah (godaan) wanita.” (Muttafaqun ‘alaih, dari Usamah bin Zaid radhiyallahu ‘anhuma)
Rasulullah shallallahu ‘alaihi wa sallam juga bersabda:
“Wanita itu aurat..maka bila ia keluar rumah, syaitan menghiasnya (dalam pandangan lelaki sehingga terjadilah fitnah).”
Sungguh fitnah wanita termasuk cobaan terbesar dan paling mengerikan bagi kaum Adam...
Karena wanita..dua orang lelaki berkelahi...
Lantaran wanita.. dua kubu saling bermusuhan dan saling serang...
Oleh sebab wanita..darah begitu murah dan mudah diguyurkan...
Karena wanita.. seseorang dapat terjatuh ke dalam jurang kemaksiatan... Bahkan.. karena wanita..si cerdas yang baik dapat berubah menjadi dungu dan liar....
Duhai wanita muslimah saudariku fillah...Simaklah firman Allah Ta’ala berikut ini..semoga Allah Ta’ala menjauhkan dirimu dari perbuatan
“ingin terlihat cantik” kepada selain suami...
“Dan tetaplah kalian tinggal di rumah-rumah kalian dan janganlah bertabarruj sebagaimana tabarrujnya orang-orang jahiliah yang awal.” (Al-Ahzab: 33)
“Apabila kalian meminta sesuatu keperluan kepada mereka maka mintalah dari balik hijab/ tabir, yang demikian itu lebih suci bagi hati kalian dan hati mereka.” (Al-Ahzab: 53)
“Di antara manusia ada yang mengatakan..
“Kami beriman kepada Allah dan Hari kemudian”..padahal mereka itu sesungguhnya bukan orang-orang yang beriman.” (Al-Baqarah: 8).
Modal mereka hanyalah makar dan tipu daya semata...Harta yang mereka miliki hanya dusta dan kebohongan belaka...Mereka memiliki otak materialistik untuk sekadar memuaskan semua pihak..kaum mukminin dan orang-orang kafir..sehingga bisa aman berada di antara golongan mana pun..
Allah Ta’ala berfirman..
ŁُŲ®َŲ§ŲÆِŲ¹ُŁŁَ Ų§ŁŁَّŁَ ŁَŲ§ŁَّŲ°ِŁŁَ Ų¢Ł َŁُŁŲ§ ŁَŁ َŲ§ ŁَŲ®ْŲÆَŲ¹ُŁŁَ Ų„ِŁŲ§ Ų£َŁْŁُŲ³َŁُŁ ْ ŁَŁ َŲ§ ŁَŲ“ْŲ¹ُŲ±ُŁŁَ
“Mereka hendak menipu Allah dan orang-orang yang beriman..pada hal mereka hanya menipu dirinya sendiri sedang mereka tidak sedar.” (Al-Baqarah: 9)
Hati mereka sudah dipenuhi oleh penyakit syubhat dan syahwat..sehingga membinasakannya...
Tujuan-tujuan buruk telah menguasai keinginan dan niat mereka sehingga merusaknya...Kerusakan mereka telah menghantarkan kepada kebinasaan sehingga para doktor yang pakar pun tidak mampu mengobatinya.
Firman Allah Ta’ala:
ŁِŁ ŁُŁُŁŲØِŁِŁ ْ Ł َŲ±َŲ¶ٌ ŁَŲ²َŲ§ŲÆَŁُŁ ُ Ų§ŁŁَّŁُ Ł َŲ±َŲ¶ًŲ§ ŁَŁَŁُŁ ْ Ų¹َŲ°َŲ§ŲØٌ Ų£َŁِŁŁ ٌ ŲØِŁ َŲ§ ŁَŲ§ŁُŁŲ§ ŁَŁْŲ°ِŲØُŁŁَ
“Dalam hati mereka ada penyakit..lalu ditambah Allah penyakitnya dan bagi mereka siksa yang pedih.. disebabkan mereka berdusta.” (Al-Baqarah: 10)
Rasulullah shallallaahu ‘alaihi wa sallam bersabda..
ŁŁ ŲØŁŁ Ų¢ŲÆŁ Ų®Ų·Ų§Ų”. ŁŲ®ŁŲ± Ų§ŁŲ®Ų·Ų§Ų¦ŁŁ Ų§ŁŲŖŁŲ§ŲØŁŁ
“Setiap anak Adam itu pasti bersalah (pernah berbuat salah)...Dan sebaik-baik orang yang berbuat salah adalah orang-orang yang bertaubat (kepada Allah).”
(Hadits shahih riwayat at-Tirmidzi, Ibnu Majah, dan selain keduanya)
Allah Ta’ala berfirman:
Ų§ŁَّŲ°ِŁŁَ ŁَŲ³ْŲŖَŁ ِŲ¹ُŁŁَ Ų§ŁْŁَŁْŁَ ŁَŁَŲŖَّŲØِŲ¹ُŁŁَ Ų£َŲْŲ³َŁَŁُ Ų£ُŁŁَŲ¦ِŁَ Ų§ŁَّŲ°ِŁŁَ ŁَŲÆَŲ§ŁُŁ ُ Ų§ŁŁَّŁُ ŁَŲ£ُŁŁَŲ¦ِŁَ ŁُŁ ْ Ų£ُŁŁُŁ Ų§ŁŲ£ŁْŲØَŲ§ŲØِ
“Mereka yang mendengarkan perkataan..lalu mereka mengikuti dengan sebaik-baiknya...Mereka itulah orang-orang yang diberi petunjuk oleh Allah dan mereka itulah orang-orang yang menggunakan akal.” (Az Zumar: 18)
ŁَŲ§ŁŁَّŁُ ŁُŲ±ِŁŲÆُ Ų£َŁْ ŁَŲŖُŁŲØَ Ų¹َŁَŁْŁُŁ ْ ŁَŁُŲ±ِŁŲÆُ Ų§ŁَّŲ°ِŁŁَ ŁَŲŖَّŲØِŲ¹ُŁŁَ Ų§ŁŲ“َّŁَŁَŲ§ŲŖِ Ų£َŁْ ŲŖَŁ ِŁŁُŁŲ§ Ł َŁْŁŲ§ Ų¹َŲøِŁŁ ًŲ§
“Dan Allah hendak menerima taubatmu..sedang orang-orang yang mengikuti hawa nafsunya bermaksud supaya kamu berpaling sejauh-jauhnya (dari kebenaran).” (An Nisaa’: 27) Baca selengkapnya..
Minggu, 26 Juni 2011
BERDZIKIR DENGAN BIJI TASBIH BERTENTANGAN DENGAN PETUNJUK RASULULLAH SAW..
Dari Abdullah bin Amr.. katanya
“Aku melihat Rasulullah saw menghitung tasbih dengan tangan kanannya..”
[H.R. Abu Daud –sahih]
Dari Yasirah(seorang perempuan Muhajirin) berkata..“Rasulullah saw pernah bersabda kepada kami..
“Hendaklah kalian selalu tetap bertasbih..nanti akibatnya kalian akan melupakan tauhid/rahmat...Dan hendaklah kalian hitung dengan jari-jari karena sesungguhnya jari-jari itu nanti akan diminta untuk berbicara..”
[H.R. Abu Daud- hasan]
Hadis ini diperkuatkan lagi dengan ayat al-Quran surah Yasin ayat 65..Nur ayat 24..Fussilat ayat 20-22
Diriwayatkan oleh Ibnu Wadldlah Al-Qurtubi di dalam kitabnya Al-Bida’u wan Nahyu ‘Anhu halaman 12 dari Shult bin Bahram..dia menceritakan..
Ibnu Mas’ud (sahabat Nabi) pernah melewati seorang perempuan yang ada padanya biji-bijian tasbih yang dia pergunakannya untuk bertasbih..
Maka Ibnu Mas’ud memutuskannya dan membuang biji-bijian tasbih itu..
Kemudian beliau melewati seorang lelaki yang sedang bertasbih dengan batu-batu kecil..lalu beliau menendang dengan kakinya lalu berkata..
“Kamu telah mendahului..! Kamu telah mengerjakan bidaah/bid’ah yang gelap! Kamu telah mengalahkan ilmunya sahabat-sahabat Muhammad saw..!
Berikut adalah hadis yang digunakan sebagai dalil membolehkan menggunakan biji tasbih untuk berzikir..tetapi sekitar hadis daif/lemah dan maudhu/palsu yang tidak boleh dijadikan hujah..
Dari Abu Hurairah ra marfu..
“adalah (Nabi saw) bertasbih dengan batu-batu kecil.”.[Hadis sangat lemah]
Dari saad bin abi Waqqas..bahwa dia pernah masuk ke rumah seorang perempuan bersama Rasulullah saw sedangkan di tangan perempuan itu ada biji-bijian atau batu-batu kecil yang dipergunakan untuk tasbih dgnnya..
[H.R. Abu Daud At-Tirmidzi dan Hakim – DAIF/LEMAH]..
Dari Shafiyyah dia berkata..
“Rasulullah saw pernah masuk ke rumahku sedangkan dihadapanku ada empat ribu biji-bijian yang aku pakai untuk bacaan tasbihku dengannya…..”
[H.R. At-Tirmidzi dan Hakim-daif/lemah]
“Sebaik-baik pemberi ingat itu adalah subhah (biji-bijian tasbih untuk berzikir).”..[HADIST PALSU riwayat Imam Dailami dalam Musnad Fidaus]
Ulama-ulama bahasa (arab) berkata perkataan ‘subhah’/biji-bijian tasbih itu awalnya tidak pernah dikenali oleh orang-orang Arab..Bagaimana mungkin Nabi saw memerintahkan sahabat atas perkara yang tidak pernah dikenalnya.
Sebanyak-banyak zikir yang dianjurkan Nabi saw yang sahih adalah 100 kali dan ada zikir yang dianjurkan membacanya tetapi tidak dituntut dibilangnya Dzikir tersebut..cukup berDzikir sekedar kemampuan..
Dari Abu Hurairah ra Rasulullah saw bersabda..
“Barangsiapa yang mengucapkan subhanallahi wabihamdihi dalam satu hari seratus kali...niscaya dihapuskan dosa-dosanya meskipun sebanyak buih dilaut.”...[H.R. Al Bukhari dan Muslim]
Dari Abu Hurairah ra Rasulullah saw bersabda..
“Barangsipa yang mengucapkan ‘laa ilaaha illallahu wahdahu laa syariikalahu lahul mulku wa lahul hamdu wa huwa ‘alaa kulli syai’in qadiir’...
100 kali dalam sehari..maka baginya sama dengan memerdekakan sepuluh hamba dan ditulis baginya 100 kebaikan dan dihapuskan darinya 100 kesalahan serta dia mendapat penjagaan dari gangguan syaitan pada hari itu sampai petang...Dan tidak ada seorang yang lebih utama darinya kecuali orang yang mengerjakan lebih banyak dari itu...
[H.R. Al Bukhari dan Muslim]
*Membaca lebih dari 100 kali tidak dituntut menghitungnya*
Dari Saad bin Abi Waqqas..katanya..Kami pernah duduk di sisi Rasulullah saw lalu baginda bersabda..
“Lemahkah salah seorang kamu untuk mengerjakan setiap hari seribu kebaikan..?” .
Maka bertanya seorang yang ada dalam majlis itu kepada baginda.. “Bagaimanakah salah seorang dari kami mengerjakan seribu kebaikan..?” Baginda bersabda..
“yaitu dia bertasbih (subhanallah) seratus kali tasbih nescaya akan ditulis baginya seribu kebaikan dan dihapuskan darinya seribu kesalahan...”
[H.R. Muslim]
Dari Abu Hurairah ra katanya Rasulullah saw bersabda..
“Barangsiapa yang bertasbih kepada Allah (subhanallah) 33X pada setiap selesai shalat (fardhu) dan bertahmid kepada Allah (alhamdulillah) 33X dan bertakbir kepada Allah (allahu akbar) 33X..
maka yang demikian itu jumlahnya menjadi 99...Kemudian dia mencukupkan menjadi seratus dengan mengucapkan..Laa ilaaha illallahu wahdahu laa syarikalahu lahul mulku wa lahul hamdu wa huwa ‘alaa kulli syaiin qadiir (1X). Maka akan diampunkan dosa-dosanya meskipun sebanyak buih di laut.”
[H.R. Muslim]
Ada dzikir yang diajar oleh Nabi saw tetapi kita tidak dituntut menghitungnya..Jadi cukup membaca sekedar kemampuan...
Dari Abu Hurairah ra..katanya Rasulullah saw bersabda..
“Dua kalimat yang ringan diucapkan akan tetapi berat pada timbangan yaitu: subhanallahi wa bihamdih..subhanallahil ‘adziim.”
[H.R. Bukhari dan Muslim]
Dari Samurah bin Jundub Rasulullah saw bersabda..
“Ada empat perkataan yang dicintai oleh Allah swt yaitu..
subhanallah..walhamdulillah..wa laa ilaaha illaah..wallahu akbar...
Tidak salah kalau engkau memulai dari mana saja...”
[H.R. Muslim]
Allah swt perintahkan kita supaya berdzikir dengan suara yang TIDAK KERAS...
[Surah Al-A’raf:55 dan 205]..
Nabi saw melarang berdzikir dengan suara keras..
[HR Al Bukhari Muslim.Abu Daud At-Tirmidzi dan Ahmad]
Nabi melarang orang yang sedang shalat mengeraskan bacaan masing-masing..
[H.R. Abu Daud dan Ahmad]
*Orang yang shalat dilarang mengganggu orang yang shalat..sudah tentu orang yang di luar shalat tidak boleh mengganggu orang yang sedang shalat terutama makmum masbuk yang menyempurnakan shalat..
Ibnu Mas’ud (sahabat nabi) pernah menegur orang yang berdzikir dengan suara keras dan mengetuainya..Mereka menjawab..
Kami tidak menghendaki melainkan kebaikan semata-mata...
Ibnu Mas’ud menjawab kembali
“Dan berapa banyak orang yang menghendaki kebaikan..tidak akan pernah mencapainya
(tidak sama seperti al-Quran dan sunnah).
dzikir dianjurkan..cuma cara mengerjakan tidak betul..
Imam As-Syafie tegas memerintahkan makmum dan imam masing-masing meyembunyikan bacaan.
(Al Um-Kitab Shalat bab Zikir setelah Shalat)
SAMPAIKANLAH WALAU SATU AYAT..
Semoga bermanfaat.. Baca selengkapnya..
Senin, 20 Juni 2011
AKU KAH ITU
Saat terbangun dari lelap di sepertiga malam..Aku tak lebih cepat dari dia shalat tahajud...
Padahal Rasulullah -shallallahu ‘alaihi wasallam- bersabda..
“Rabb kita -Tabaraka wa Ta’ala turun setiap malam ke langit dunia ketika sudah tersisa sepertiga malam terakhir...
Lalu Dia berfirman..“Siapa yang berdoa kepada-Ku maka Aku akan mengabulkannya..siapa yang meminta kepada-Ku maka Aku akan memberinya dan siapa yang meminta ampun kepada-Ku maka Aku akan mengampuninya.” (HR. Al-Bukhari dan Muslim)
Dari sejak dini hari ku sudah kalah olehnya...
Saat fajar menampakkan keindahannya...
Aku tidak lebih cepat dari dia Shalat subuh berjamaah..
Padahal Rasulullah -shallallahu ‘alaihi wasallam- bersabda:
“Shalat yang dirasakan paling berat bagi orang-orang munafik adalah shalat isya dan shalat subuh. Sekiranya mereka mengetahui keutamaannya, niscaya mereka akan mendatanginya sekalipun dengan merangkak. Sungguh aku berkeinginan untuk menyuruh seseorang sehingga shalat didirikan, kemudian kusuruh seseorang mengimami manusia, lalu aku bersama beberapa orang membawa kayu bakar mendatangi suatu kaum yang tidak menghadiri shalat, lantas aku bakar rumah-rumah mereka.” (HR. Al-Bukhari no. 141 dan Muslim no. 651)
Ya Rabb jangan Engkau golongkan kami kedalam orang-orang munafik...
Ketika udara pagi yang cerah mengiringil kesibukan..
Aku tidak lebih cepat dari dia shalat dhuha...
Padahal Rasulullah -shallallahu ‘alaihi wasallam- bersabda:
“Pada pagi hari diwajibkan bagi seluruh persendian di antara kalian untuk bersedekah. Maka setiap bacaan tasbih adalah sedekah, setiap bacaan tahmid adalah sedekah, setiap bacaan tahlil adalah sedekah, dan setiap bacaan takbir adalah sedekah. Begitu juga amar ma’ruf (memerintahkan kepada ketaatan) dan nahi mungkar (melarang dari kemungkaran) adalah sedekah. Ini semua bisa dicukupi (diganti) dengan melaksanakan shalat Dhuha sebanyak 2 raka’at.” (HR. Muslim)
Terdiam sejenak aku sudah mengulangi kealfaanku...
Saat hingar bingar kecerian jam istirahat kerja
Aku tidak lebih cepat dari dia shalat dzuhur berjamaah..
Mendengar Adzan dan Iqomah..
Padahal Rasulullah -shallallahu ‘alaihi wasallam- bersabda:
“Doa di antara azan dan iqamah tidak akan ditolak.” (HR. At-Tirmizi dan Abu Daud)
betapa aku sudah melewatkan kesempatan emas ini...
Lelah menjelang pulang kerja di sore hari...
Melihat wajah-wajah musam penuh kepenatan...
Tapi Aku tidak lebih cepat dari dia membasuh keletihan dengan air wudhu untuk shalat Ashar...
Padahal Rasulullah -shallallahu ‘alaihi wasallam- bersabda:
“Barangsiapa yang mengerjakan shalat pada dua waktu dingin (subuh dan ashar), maka dia akan masuk surga.” (HR. Al-Bukhari dan Muslim)
Nikmat mana lagi yang engkau dustakan???...
Ketika matahari mulai tenggelam dan keletihan mulai mendera...
Aku tidak lebih cepat dari dia shalat Magrib berjamaah...
Hati ini beralasan untuk beristirahat dari kepenatan....
Dan terkadang mengakhirkannya ketika matahari tenggelam di ufuk
Ya Allah beginikah sikap hambamu ini yang "katanya" ingin menegakkan islam...
Shalat isya sungguh berat kaki ini melangkah mengambil wudhu..
Sekali lagi Aku tidak lebih cepat dari dia shalat Isya berjamaah...
Sibuk bersenda gurau dengan kawan atau keluarga...
Terkadang berdalih ingin mengakhirkan shalat isya karena itu lebih utama...
Rasulullah -shallallahu ‘alaihi wasallam- bersabda:
Suatu malam Rasulullah Shallallahu ‘alaihi wa sallam tersibukkan dari mengerjakan shalat isya di awal waktu, maka beliau mengakhirkannya hingga kami tertidur di masjid kemudian kami terbangun, lalu kami tidur lagi kemudian terbangun. Lalu keluarlah Nabi Shallallahu ‘alaihi wa sallam menemui kami, kemudian beliau bersabda: “Tidak ada seorang pun dari penduduk bumi yang menanti shalat ini selain kalian.” Adalah Ibnu Umar tidak memedulikan apakah ia mendahulukan atau mengakhirkannya, apabila ia tidak khawatir tertidur pulas/nyenyak dari mengerjakannya pada waktunya. Adalah Ibnu Umar tidur sebelum shalat isya.” (HR. Al-Bukhari)
Namun bukannya mengakhirkan malah meninggalkan shalat isya na'udzubillah....
Rizki seperti apakah yang kita harapkan jika keseharian ini ???
Aku Tidak Lebih Cepat Dari Dia dalam Shalat
Aku Tidak Lebih Cepat Dari Dia dalam Doa
Dan kemenangan bagaimanakah, yang kita harapkan akan terwujud bagi umat yang bila shalat subuh tiba, larut dalam tidur nyenyak, bila shalat ashar tiba, sedang hanyut dalam permainan, dan bila shalat ‘Isya’ tiba, asyik menonton sinetron.”
~Copy paste dari group di Facebook~ Renungan untuk semua~ Baca selengkapnya..
Bercintalah dengan setiap hembusan nafas
Dzikir dzikir Yang baik untuk diamalkan setiap hari..
tentang bilangannya..ada yang menngatakan 1000x..
tapi sahabat bisa berdzikir berapa kali sanggupnya.. namun 1000x adalah yang paling afdal.. InsyaAllah...
Jum'at..
ŁَŲ§ Ų§ŁŁŁ...(Ya Allah)..
Sabtu..
ŁŲ§َ Ų§ِŁَŁٰŁŁَ Ų§ِŁŲ§َّ Ų§ŁŁŁ (Tiada Yang Nyata Melainkan Allah)
Minggu
ŁَŲ§ ŲَŁُّ ŁَŲ§ ŁَŁُّŁŁ (Allah Tuhan Yang Maha Hidup dan Berdiri Dengan Sendiri)
Senen
ŁŲ§َ ŲَŁْŁَ ŁَŁŲ§َ ŁُŁَّŲ©َ Ų§ِŁŲ§َّ ŲØِŲ§ŁŁŁِ Ų§ŁْŲ¹َŁِŁِّ Ų§ŁْŲ¹َŲøِŁŁ ِ
(Tiada Daya Dan Kekuatan Melainkan Dengan Kekuasaan Allah Yang Maha Tinggi Dan Maha Berkuasa Besar)
Selasa
Ų§ŁŁŁُŁ َّ ŲµَŁِّ Ų¹َŁَŁٰ Ų³َŁِّŲÆِŁَŲ§ Ł ُŲَŁ َّŲÆٍ
ŁَŲ¹َŁَŁٰ Ų§ٰŁِ Ų³َŁِّŲÆِŁَŲ§ Ł ُŲَŁ َّŲÆْ
(Ya Allah Rahmatilah Nabi Muhammad saw Dan Keluarga Baginda)
Rabu
Ų§َŲ³ْŲŖَŲŗْŁِŲ±ُ Ų§ŁŁŁَ Ų§ŁْŲ¹َŲøِŁŁ ِ
(Aku Memohon Ampun Kepada Allah Yang Maha Besar)
Kamis
Ų³ُŲØْŲَŲ§Łَ Ų§ŁŁŁِ ŁَŲØِŲَŁ ْŲÆِŁِŪ Ų³ُŲØْŲَŲ§Łَ Ų§ŁŁŁِ Ų§ŁْŲ¹َŲøِŁŁ ِ
(Maha Suci Allah Yang Maha Besar Dan Puji-pujian Kepada-Nya)
Berzikir adalah mengingat dan menyebut Asma Allah.
Laki-laki dan perempuan yang banyak menyebut Allah..maka Allah akan menyediakan ampunan dan pahala yg besar bagi mereka (QS Al Ahzab 33:35)
Zikir dapat dilakukan dengan lisan dan didalam hati ..
“ Mereka yg mengingat Allah diwaktu berdiri.. duduk dan berbaring ..... (QS Ali Imran 3:191);
DZikir menjadikan hati tentram...”
yaitu orang-orang yang beriman dan hati mereka menjadi tentram dengan mengingat Allah.. Ingatlah, hanya dengan mengingat Allah-lah maka hati jadi tentram (QS Ar Ra’d 13:28)
Allah Yubarik Fikum.. Baca selengkapnya..
Kamis, 16 Juni 2011
Inilah Aqidah Syaikh Muhammad bin Abdul Wahhab
Berikut ini akan risalah yang berisi tanya-jawab dalam hal aqidah Islam yang ditulis oleh Syaikh Muhammad bin Abdul Wahhab rahimahullah.
Dengan mencermati karya beliau ini akan tampaklah bagi kita sebenarnya bagaimana aqidah [keyakinan] beliau yang mungkin bagi sebagian kalangan telah mendapatkan kesan negatif mengenai beliau. Silakan anda telaah dengan pikiran yang jernih dan hati yang tenang. Semoga Allah memberikan hidayah-Nya kepada kita.Allahuma Amin
Tanya : Siapakah Rabbmu?
Jawab : Rabbku adalah Allah yang telah memeliharaku dan memelihara seluruh alam dengan segala nikmat-Nya. Dia lah sesembahanku, tidak ada bagiku sesembahan selain-Nya. Sebagaimana yang difirmankan Allah ta’ala dalam surat al-Fatihah (yang artinya), “Segala puji bagi Allah Rabb seru sekalian alam.”
Tanya : Apakah makna kata Rabb?
Jawab : Yang menguasai dan yang mengatur, dan hanya Dia (Allah) yang berhak untuk diibadahi
Tanya : Apa makna kata Allah?
Jawab : Yaitu yang memiliki sifat ketuhanan dan berhak diibadahi oleh seluruh makhluk-Nya
Tanya : Dengan apa kamu mengenal Rabbmu?
Jawab : Dengan memperhatikan ayat-ayat-Nya dan makhluk-makhluk ciptaan-Nya
Tanya : Makhluk apakah yang terbesar yang bisa kamu lihat di antara makhluk ciptaan-Nya?
Jawab : Langit dan bumi
Tanya : Apakah ayat (tanda kekuasaan)-Nya yang paling besar?
Jawab : Malam dan siang, matahari dan bulan
Tanya : Apakah dalil atas hal itu?
Jawab : Dalilnya adalah firman Allah ta’ala (yang artinya), “Sesungguhnya Rabb kalian adalah Allah yang telah menciptakan langit dan bumi dalam enam masa, kemudian Dia bersemayam di atas Arsy. Allah menutupkan malam kepada siang dan mengikutinya dengan cepat, matahari dan bulan serta bintang-bintang semuanya ditundukkan dengan perintah-Nya. Ingatlah, sesungguhnya penciptaan dan pemberian perintah adalah hak-Nya, Maha berkah Allah Rabb seluruh alam.” (QS. al-A’raf : 54).
Tanya : Untuk apakah Allah menciptakan kita?
Jawab : Untuk beribadah kepada-Nya
Tanya : Apa yang dimaksud beribadah kepada-Nya?
Jawab : Mentauhidkan Allah dan menaati-Nya
Tanya : Dalam hal apa kita menaati-Nya?
Jawab : Kita taati perintah-Nya dan kita jauhi segala yang dilarang-Nya kepada kita
Tanya : Apa dalil untuk hal itu?
Jawab : Firman Allah ta’ala (yang artinya), “Tidaklah Aku ciptakan jin dan manusia melainkan supaya mereka beribadah kepada-Ku.” (QS. adz-Dzariyat : 56).
Tanya : Apa makna ’supaya mereka beribadah kepada-Ku’?
Jawab : Maknanya adalah agar mereka mentauhidkan Allah
Tanya : Apa yang dimaksud dengan tauhid?
Jawab : Tauhid adalah mengesakan Allah dalam beribadah
Tanya : Apakah perkara terbesar yang dilarang Allah untuk kita?
Jawab : Perkara terbesar yang dilarang Allah adalah syirik yaitu berdoa kepada selain Allah [saja] atau berdoa kepada selain-Nya di samping berdoa kepada-Nya.
Tanya : Apakah dalilnya?
Jawab : Dalilnya adalah firman Allah ta’ala (yang artinya), “Sembahlah Allah dan janganlah kamu mempersekutukan-Nya (dalam beribadah) dengan sesuatu apapun.” (QS. an-Nisaa’ : 36).
Tanya : Apa yang dimaksud dengan ibadah?
Jawab : Ibadah adalah segala sesuatu yang dicintai dan diridhai Allah baik berupa ucapan maupun perbuatan, yang tampak maupun yang tersembunyi
Tanya : Apa sajakah yang termasuk macam-macam ibadah?
Jawab : Ibadah itu banyak jenisnya, di antaranya adalah : doa, takut, harap, tawakal, roghbah (keinginan), rohbah (kekhawatiran), khusyu’, khas-yah (takut yang dilandasi ilmu), inabah (taubat), isti’anah (meminta pertolongan), isti’adzah (meminta perlindungan), istighotsah (meminta keselamatan dari bahaya), menyembelih, nadzar, dan jenis-jenis ibadah yang lainnya.
Tanya : Apakah dalilnya?
Jawab : Firman Allah ta’ala (yang artinya), “Seluruh masjid itu adalah milik Allah, maka janganlah kamu menyeru bersama-Nya sesuatu pun.” (QS. al-Jin : 18).
Tanya : Apa hukum bagi orang yang mengalihkan ibadah kepada selain Allah?
Jawab : Orang yang melakukannya dihukumi musyrik dan kafir
Tanya : Apakah dalilnya?
Jawab : Firman Allah ta’ala (yang artinya), “Barangsiapa yang menyeru bersama Allah sesembahan yang lain padahal tidak ada bukti baginya, maka sesungguhnya perhitungannya di sisi Rabbnya. Sesungguhnya orang-orang kafir itu tiada akan beruntung.” (QS. al-Mukminun : 117).
Tanya : Perkara apakah yang diwajibkan pertama kali oleh Allah kepada kita?
Jawab : Yaitu mengingkari thaghut dan beriman kepada Allah
Tanya : Apa yang dimaksud dengan thaghut?
Jawab : Segala sesuatu yang menyebabkan hamba melampaui batas, yang berupa sesembahan, orang yang diikuti atau sosok yang ditaati, maka dia adalah thaghut
Tanya : Ada berapakah thaghut itu?
Jawab : Jumlah mereka banyak, namun pembesarnya ada lima : Iblis -semoga Allah melaknatnya-, orang yang diibadahi dan ridha dengan hal itu, orang yang menyeru orang lain untuk beribadah kepada dirinya, orang yang mengaku mengetahui ilmu gaib, dan orang yang berhukum dengan selain hukum yang diturunkan Allah
Tanya : Apakah dalilnya?
Jawab : Firman Allah ta’ala (yang artinya), “Tidak ada paksaan dalam agama, sungguh telah jelas antara petunjuk dengan kesesatan. Barangsiapa yang mengingkari thaghut dan beriman kepada Allah maka sesungguhnya dia telah berpegang dengan buhul tali yang sangat kuat dan tidak akan putus, Allah Maha mendengar lagi Maha mengetahui.” (QS. al-Baqarah : 256).
Tanya : Apa yang dimaksud dengan Urwatul Wutsqa (buhul tali yang sangat kuat)?
Jawab : Maksudnya adalah laa ilaha illallah
Tanya : Apa makna laa ilaha illallah?
Jawab : Laa ilaha adalah penolakan, sedangkan illallah adalah penetapan
Tanya : Apa yang ditolak dan apa yang ditetapkan?
Jawab : Aku menolak segala sesembahan selain Allah dan aku tetapkan bahwa seluruh jenis ibadah harus ditujukan kepada Allah semata, tiada sekutu bagi-Nya
Tanya : Apakah dalilnya?
Jawab : Firman Allah ta’ala (yang artinya), “Ingatlah ketika Ibrahim berkata kepada ayah dan kaumnya; sesungguhnya aku berlepas diri dari semua sesembahan kalian kecuali dari Dzat yang telah menciptakanku, sesungguhnya Dia pasti menunjuki diriku. Dan Allah menjadikan kalimat itu tetap ada pada keturunannya (Ibrahim) semoga mereka mau kembali (kepada kebenaran).” (QS. az-Zukhruf : 26-28).
Tanya : Apakah agamamu?
Jawab : Agamaku Islam, yaitu menyerahkan diri kepada Allah dengan bertauhid, patuh kepada-Nya dengan melakukan ketaatan, dan berlepas diri dari syirik dan pelakunya
Tanya : Apakah dalilnya?
Jawab : Yaitu firman Allah ta’ala (yang artinya), “Sesungguhnya agama yang diterima di sisi Allah hanya Islam.” (QS. Ali Imran : 19). Dan juga firman-Nya (yang artinya), “Barangsiapa yang mencari agama selain Islam maka tidak akan pernah diterima darinya, dan di akhirat nanti dia pasti termasuk orang-orang yang merugi.” (QS. Ali Imran : 85).
Tanya : Ada berapakah rukun Islam?
Jawab : Ada lima; syahadat laa ilaha illallah wa anna Muhammadar rasulullah, mendirikan shalat, menunaikan zakat, berpuasa Ramadhan, dan menunaikan ibadah haji ke rumah Allah yang suci jika memiliki kemampuan.
Tanya : Apakah dalil syahadat laa ilaha illallah?
Jawab : Firman Allah ta’ala (yang artinya), “Allah bersaksi bahwa tidak ada sesembahan yang benar selain-Nya, demikian pula para malaikat dan orang-orang yang berilmu, dengan menegakkan keadilan. Tidak ada sesembahan yang benar selain Dia, Yang Maha perkasa lagi Maha bijaksana.” (QS. Ali Imran : 18).
Tanya : Apakah dalil syahadat anna Muhammadar rasulullah?
Jawab : Firman Allah ta’ala (yang artinya), “Sekali-kali Muhammad itu bukanlah ayah salah seorang lelaki di antara kalian, namun dia adalah utusan Allah dan penutup nabi-nabi.” (QS. al-Ahzab : 40).
Tanya : Apa makna syahadat anna Muhammadar rasulullah?
Jawab : Maknanya adalah menaati perintahnya, membenarkan beritanya, menjauhi segala larangannya, dan beribadah kepada Allah hanya dengan syari’atnya
Tanya : Apakah dalil sholat, zakat serta tafsir dari tauhid?
Jawab : Firman Allah ta’ala (yang artinya), “Dan tidaklah mereka disuruh melainkan supaya beribadah kepada Allah dengan penuh ikhlas melakukan amal karena-Nya (tanpa disertai kesyirikan), mendirikan shalat, dan menunaikan zakat. Itulah agama yang lurus.” (QS. al-Bayyinah : 5)
Tanya : Apakah dalil puasa?
Jawab : Firman Allah ta’ala (yang artinya), “Hai orang-orang yang beriman telah diwajibkan kepada kalian untuk berpuasa sebagaimana diwajibkan kepada orang-orang sebelum kalian agar kalian bertakwa.” (QS. al-Baqarah : 183).
Tanya : Apakah dalil haji?
Jawab : Firman Allah ta’ala (yang artinya), “Wajib bagi umat manusia untuk menunaikan ibadah haji ke baitullah karena Allah, yaitu bagi orang yang mampu melakukan perjalanan ke sana. Barangsiapa yang kufur maka sesungguhnya Allah Maha kaya dan tidak membutuhkan seluruh alam.” (QS. Ali Imran : 97).
Tanya : Apakah pondasi ajaran dan kaidah dalam agama Islam?
Jawab : Ada dua perkara :
[Pertama] adalah perintah untuk beribadah kepada Allah semata dan memotivasi manusia untuk melakukannya, membangun loyalitas di atasnya dan mengkafirkan orang yang meninggalkannya (tidak beribadah kepada Allah).
[Perkara Kedua] adalah memperingatkan manusia dari kesyirikan dalam hal ibadah kepada Allah semata yang tidak ada sekutu bagi-Nya, bersikap keras dalam hal itu (mengingkari syirik), membangun permusuhan di atasnya, dan mengakfirkan orang yang melakukannya (kemusyrikan).
Tanya : Ada berapakah rukun iman?
Jawab : Ada enam; yaitu iman kepada Allah, malaikat-Nya, kitab-kitab-Nya, rasul-rasul-Nya, hari akhir, dan beriman kepada takdir baik dan yang buruk
Tanya : Apakah dalilnya?
Jawab : Firman Allah ta’ala (yang artinya), “Bukanlah kebaikan itu kamu memalingkan wajahmu ke arah timur ataupun barat, akan tetapi yang disebut kebaikan adalah orang yang beriman kepada Allah, hari akhir, malaikat-malaikat, kitab, dan para nabi.” (QS. al-Baqarah : 177).
Tanya : Apakah dalil iman kepada takdir?
Jawab : Firman Allah ta’ala (yang artinya), “Sesungguhnya segala sesuatu Kami ciptakan dengan ukuran/takdir.” (QS. al-Qamar : 49).
Tanya : Apa yang dimaksud ihsan?
Jawab : Ihsan terdiri dari satu rukun yaitu; kamu beribadah kepada Allah seolah-olah melihat-Nya dan jika kamu tidak bisa maka yakinlah bahwa Dia senantiasa melihatmu
Tanya : Apakah dalilnya?
Jawab : Firman Allah ta’ala (yang artinya), “Sesungguhnya Allah akan bersama orang-orang yang bertakwa dan orang-orang yang berbuat ihsan.” (QS. an-Nahl : 128).
Tanya : Siapakah Nabimu?
Jawab : Muhammad bin Abdullah bin Abdul Muthallib bin Hasyim, sedangkan Hasyim berasal dari keturunan Quraisy, Quraisy dari bangsa Arab, sedangkan Arab merupakan keturunan Nabi Ismail putra Ibrahim al-Khalil (kekasih Allah) semoga shalawat dan salam yang paling utama tercurah kepadanya dan kepada nabi kita.
Tanya : Berapakah umur Nabi shallallahu ‘alaihi wa sallam?
Jawab : Enam puluh tiga tahun; empat puluh tahun sebelum diangkat menjadi nabi dan dua puluh tiga tahun sebagai nabi dan rasul
Tanya : Dengan apakah beliau diangkat menjadi Nabi? Dan dengan apa diangkat sebagai rasul?
Jawab : Beliau diangkat menjadi Nabi dengan turunnya Iqra’ dan diangkat sebagai rasul dengan turunnya al-Muddatstsir
Tanya : Di manakah negerinya?
Jawab : Beliau berasal dari Mekah lalu berhijrah ke Madinah, dan kemudian beliau wafat di sana -semoga shalawat dari Allah dan keselamatan senantiasa tercurah kepadanya- setelah Allah sempurnakan agama dengan mengutus beliau (beserta ajarannya).
Tanya : Apa yang dimaksud dengan hijrah?
Jawab : Berpindah dari negeri syirik menunju negeri Islam, sementara hijrah itu tetap berlaku hingga tegaknya hari kiamat
Tanya : Apakah dalilnya?
Jawab : Firman Allah ta’ala (yang artinya), “Sesungguhnya orang-orang yang diwafatkan oleh para malaikat itu dalam keadaan menganiaya diri mereka sendiri. Maka malaikat bertanya kepadanya; Di manakah dulu kalian berada? Mereka menjawab; Kami dulu berada dalam keadaan tertindas dan lemah di muka bumi. Mereka berkata; bukankah bumi Allah itu luas, sehingga kalian dapat berhijrah di atasnya? Mereka itulah orang-orang yang tempat kembalinya adalah neraka Jahannam dan sungguh neraka itu adalah sejelek-jelek tempat kembali.” (QS. an-Nisaa’ : 97).
Tanya : Apakah dalilnya dari Sunnah (Hadits)?
Jawab : Sabda Nabi shallallahu ‘alaihi wa sallam, “Tidaklah terputus hijrah sampai taubat terputus, dan tidak akan terputus [kesempatan] bertaubat hingga matahari terbit dari arah tenggelamnya.” (HR. Ahmad, Abu Dawud dan ad-Darimi).
Tanya : Apakah Rasul masih hidup atau sudah mati?
Jawab : Beliau telah meninggal sedangkan agamanya masih tetap ada hingga hari kiamat tiba
Tanya : Apakah dalilnya?
Jawab : Firman Allah ta’ala (yang artinya), “Sesungguhnya kamu pasti mati dan mereka pun akan mati, kemudian nanti pada hari kiamat di sisi Rabb kalian maka kalian pun akan saling bermusuhan.” (QS. az-Zumar : 31).
Tanya : Apakah setelah mati manusia akan dibangkitkan?
Jawab : Iya, benar
Tanya : Apakah dalilnya?
Jawab : Firman Allah ta’ala (yang artinya), “Dari tanah itulah Kami ciptakan kalian dan kepadanya kalian Kami kembalikan, dan dari dalamnya Kami akan mengeluarkan kalian untuk kedua kalinya.” (QS. Thaha : 55).
Tanya : Apakah hukum orang yang mendustakan hari kebangkitan?
Jawab : Orang yang melakukan hal itu adalah kafir
Tanya : Apakah dalilnya?
Jawab : Firman Allah ta’ala (yang artinya), “Orang-orang kafir itu mengira bahwa mereka tidak akan dibangkitkan lagi, katakanlah; sekali-kali tidak, demi Rabbku, kalian benar-benar akan dibangkitkan kemudian akan dikabarkan kepada kalian apa yang telah kalian kerjakan [di dunia], dan hal itu bagi Allah sangatlah mudah.” (QS. at-Taghabun : 7).
Diterjemahkan dari :
Maa yajibu ‘alal muslim ma’rifatu wal ‘amalu bihi
Oleh Syaikhul Islam Muhammad bin Sulaiman at-Tamimi rahimahullah
Dengan pengantar Syaikh Abdullah bin Jarullah bin Ibrahim Alu Jarullah
Penerjemah: Abu Mushlih Ari Wahyudi
Artikel www.muslim.or.id Baca selengkapnya..
Dengan mencermati karya beliau ini akan tampaklah bagi kita sebenarnya bagaimana aqidah [keyakinan] beliau yang mungkin bagi sebagian kalangan telah mendapatkan kesan negatif mengenai beliau. Silakan anda telaah dengan pikiran yang jernih dan hati yang tenang. Semoga Allah memberikan hidayah-Nya kepada kita.Allahuma Amin
Tanya : Siapakah Rabbmu?
Jawab : Rabbku adalah Allah yang telah memeliharaku dan memelihara seluruh alam dengan segala nikmat-Nya. Dia lah sesembahanku, tidak ada bagiku sesembahan selain-Nya. Sebagaimana yang difirmankan Allah ta’ala dalam surat al-Fatihah (yang artinya), “Segala puji bagi Allah Rabb seru sekalian alam.”
Tanya : Apakah makna kata Rabb?
Jawab : Yang menguasai dan yang mengatur, dan hanya Dia (Allah) yang berhak untuk diibadahi
Tanya : Apa makna kata Allah?
Jawab : Yaitu yang memiliki sifat ketuhanan dan berhak diibadahi oleh seluruh makhluk-Nya
Tanya : Dengan apa kamu mengenal Rabbmu?
Jawab : Dengan memperhatikan ayat-ayat-Nya dan makhluk-makhluk ciptaan-Nya
Tanya : Makhluk apakah yang terbesar yang bisa kamu lihat di antara makhluk ciptaan-Nya?
Jawab : Langit dan bumi
Tanya : Apakah ayat (tanda kekuasaan)-Nya yang paling besar?
Jawab : Malam dan siang, matahari dan bulan
Tanya : Apakah dalil atas hal itu?
Jawab : Dalilnya adalah firman Allah ta’ala (yang artinya), “Sesungguhnya Rabb kalian adalah Allah yang telah menciptakan langit dan bumi dalam enam masa, kemudian Dia bersemayam di atas Arsy. Allah menutupkan malam kepada siang dan mengikutinya dengan cepat, matahari dan bulan serta bintang-bintang semuanya ditundukkan dengan perintah-Nya. Ingatlah, sesungguhnya penciptaan dan pemberian perintah adalah hak-Nya, Maha berkah Allah Rabb seluruh alam.” (QS. al-A’raf : 54).
Tanya : Untuk apakah Allah menciptakan kita?
Jawab : Untuk beribadah kepada-Nya
Tanya : Apa yang dimaksud beribadah kepada-Nya?
Jawab : Mentauhidkan Allah dan menaati-Nya
Tanya : Dalam hal apa kita menaati-Nya?
Jawab : Kita taati perintah-Nya dan kita jauhi segala yang dilarang-Nya kepada kita
Tanya : Apa dalil untuk hal itu?
Jawab : Firman Allah ta’ala (yang artinya), “Tidaklah Aku ciptakan jin dan manusia melainkan supaya mereka beribadah kepada-Ku.” (QS. adz-Dzariyat : 56).
Tanya : Apa makna ’supaya mereka beribadah kepada-Ku’?
Jawab : Maknanya adalah agar mereka mentauhidkan Allah
Tanya : Apa yang dimaksud dengan tauhid?
Jawab : Tauhid adalah mengesakan Allah dalam beribadah
Tanya : Apakah perkara terbesar yang dilarang Allah untuk kita?
Jawab : Perkara terbesar yang dilarang Allah adalah syirik yaitu berdoa kepada selain Allah [saja] atau berdoa kepada selain-Nya di samping berdoa kepada-Nya.
Tanya : Apakah dalilnya?
Jawab : Dalilnya adalah firman Allah ta’ala (yang artinya), “Sembahlah Allah dan janganlah kamu mempersekutukan-Nya (dalam beribadah) dengan sesuatu apapun.” (QS. an-Nisaa’ : 36).
Tanya : Apa yang dimaksud dengan ibadah?
Jawab : Ibadah adalah segala sesuatu yang dicintai dan diridhai Allah baik berupa ucapan maupun perbuatan, yang tampak maupun yang tersembunyi
Tanya : Apa sajakah yang termasuk macam-macam ibadah?
Jawab : Ibadah itu banyak jenisnya, di antaranya adalah : doa, takut, harap, tawakal, roghbah (keinginan), rohbah (kekhawatiran), khusyu’, khas-yah (takut yang dilandasi ilmu), inabah (taubat), isti’anah (meminta pertolongan), isti’adzah (meminta perlindungan), istighotsah (meminta keselamatan dari bahaya), menyembelih, nadzar, dan jenis-jenis ibadah yang lainnya.
Tanya : Apakah dalilnya?
Jawab : Firman Allah ta’ala (yang artinya), “Seluruh masjid itu adalah milik Allah, maka janganlah kamu menyeru bersama-Nya sesuatu pun.” (QS. al-Jin : 18).
Tanya : Apa hukum bagi orang yang mengalihkan ibadah kepada selain Allah?
Jawab : Orang yang melakukannya dihukumi musyrik dan kafir
Tanya : Apakah dalilnya?
Jawab : Firman Allah ta’ala (yang artinya), “Barangsiapa yang menyeru bersama Allah sesembahan yang lain padahal tidak ada bukti baginya, maka sesungguhnya perhitungannya di sisi Rabbnya. Sesungguhnya orang-orang kafir itu tiada akan beruntung.” (QS. al-Mukminun : 117).
Tanya : Perkara apakah yang diwajibkan pertama kali oleh Allah kepada kita?
Jawab : Yaitu mengingkari thaghut dan beriman kepada Allah
Tanya : Apa yang dimaksud dengan thaghut?
Jawab : Segala sesuatu yang menyebabkan hamba melampaui batas, yang berupa sesembahan, orang yang diikuti atau sosok yang ditaati, maka dia adalah thaghut
Tanya : Ada berapakah thaghut itu?
Jawab : Jumlah mereka banyak, namun pembesarnya ada lima : Iblis -semoga Allah melaknatnya-, orang yang diibadahi dan ridha dengan hal itu, orang yang menyeru orang lain untuk beribadah kepada dirinya, orang yang mengaku mengetahui ilmu gaib, dan orang yang berhukum dengan selain hukum yang diturunkan Allah
Tanya : Apakah dalilnya?
Jawab : Firman Allah ta’ala (yang artinya), “Tidak ada paksaan dalam agama, sungguh telah jelas antara petunjuk dengan kesesatan. Barangsiapa yang mengingkari thaghut dan beriman kepada Allah maka sesungguhnya dia telah berpegang dengan buhul tali yang sangat kuat dan tidak akan putus, Allah Maha mendengar lagi Maha mengetahui.” (QS. al-Baqarah : 256).
Tanya : Apa yang dimaksud dengan Urwatul Wutsqa (buhul tali yang sangat kuat)?
Jawab : Maksudnya adalah laa ilaha illallah
Tanya : Apa makna laa ilaha illallah?
Jawab : Laa ilaha adalah penolakan, sedangkan illallah adalah penetapan
Tanya : Apa yang ditolak dan apa yang ditetapkan?
Jawab : Aku menolak segala sesembahan selain Allah dan aku tetapkan bahwa seluruh jenis ibadah harus ditujukan kepada Allah semata, tiada sekutu bagi-Nya
Tanya : Apakah dalilnya?
Jawab : Firman Allah ta’ala (yang artinya), “Ingatlah ketika Ibrahim berkata kepada ayah dan kaumnya; sesungguhnya aku berlepas diri dari semua sesembahan kalian kecuali dari Dzat yang telah menciptakanku, sesungguhnya Dia pasti menunjuki diriku. Dan Allah menjadikan kalimat itu tetap ada pada keturunannya (Ibrahim) semoga mereka mau kembali (kepada kebenaran).” (QS. az-Zukhruf : 26-28).
Tanya : Apakah agamamu?
Jawab : Agamaku Islam, yaitu menyerahkan diri kepada Allah dengan bertauhid, patuh kepada-Nya dengan melakukan ketaatan, dan berlepas diri dari syirik dan pelakunya
Tanya : Apakah dalilnya?
Jawab : Yaitu firman Allah ta’ala (yang artinya), “Sesungguhnya agama yang diterima di sisi Allah hanya Islam.” (QS. Ali Imran : 19). Dan juga firman-Nya (yang artinya), “Barangsiapa yang mencari agama selain Islam maka tidak akan pernah diterima darinya, dan di akhirat nanti dia pasti termasuk orang-orang yang merugi.” (QS. Ali Imran : 85).
Tanya : Ada berapakah rukun Islam?
Jawab : Ada lima; syahadat laa ilaha illallah wa anna Muhammadar rasulullah, mendirikan shalat, menunaikan zakat, berpuasa Ramadhan, dan menunaikan ibadah haji ke rumah Allah yang suci jika memiliki kemampuan.
Tanya : Apakah dalil syahadat laa ilaha illallah?
Jawab : Firman Allah ta’ala (yang artinya), “Allah bersaksi bahwa tidak ada sesembahan yang benar selain-Nya, demikian pula para malaikat dan orang-orang yang berilmu, dengan menegakkan keadilan. Tidak ada sesembahan yang benar selain Dia, Yang Maha perkasa lagi Maha bijaksana.” (QS. Ali Imran : 18).
Tanya : Apakah dalil syahadat anna Muhammadar rasulullah?
Jawab : Firman Allah ta’ala (yang artinya), “Sekali-kali Muhammad itu bukanlah ayah salah seorang lelaki di antara kalian, namun dia adalah utusan Allah dan penutup nabi-nabi.” (QS. al-Ahzab : 40).
Tanya : Apa makna syahadat anna Muhammadar rasulullah?
Jawab : Maknanya adalah menaati perintahnya, membenarkan beritanya, menjauhi segala larangannya, dan beribadah kepada Allah hanya dengan syari’atnya
Tanya : Apakah dalil sholat, zakat serta tafsir dari tauhid?
Jawab : Firman Allah ta’ala (yang artinya), “Dan tidaklah mereka disuruh melainkan supaya beribadah kepada Allah dengan penuh ikhlas melakukan amal karena-Nya (tanpa disertai kesyirikan), mendirikan shalat, dan menunaikan zakat. Itulah agama yang lurus.” (QS. al-Bayyinah : 5)
Tanya : Apakah dalil puasa?
Jawab : Firman Allah ta’ala (yang artinya), “Hai orang-orang yang beriman telah diwajibkan kepada kalian untuk berpuasa sebagaimana diwajibkan kepada orang-orang sebelum kalian agar kalian bertakwa.” (QS. al-Baqarah : 183).
Tanya : Apakah dalil haji?
Jawab : Firman Allah ta’ala (yang artinya), “Wajib bagi umat manusia untuk menunaikan ibadah haji ke baitullah karena Allah, yaitu bagi orang yang mampu melakukan perjalanan ke sana. Barangsiapa yang kufur maka sesungguhnya Allah Maha kaya dan tidak membutuhkan seluruh alam.” (QS. Ali Imran : 97).
Tanya : Apakah pondasi ajaran dan kaidah dalam agama Islam?
Jawab : Ada dua perkara :
[Pertama] adalah perintah untuk beribadah kepada Allah semata dan memotivasi manusia untuk melakukannya, membangun loyalitas di atasnya dan mengkafirkan orang yang meninggalkannya (tidak beribadah kepada Allah).
[Perkara Kedua] adalah memperingatkan manusia dari kesyirikan dalam hal ibadah kepada Allah semata yang tidak ada sekutu bagi-Nya, bersikap keras dalam hal itu (mengingkari syirik), membangun permusuhan di atasnya, dan mengakfirkan orang yang melakukannya (kemusyrikan).
Tanya : Ada berapakah rukun iman?
Jawab : Ada enam; yaitu iman kepada Allah, malaikat-Nya, kitab-kitab-Nya, rasul-rasul-Nya, hari akhir, dan beriman kepada takdir baik dan yang buruk
Tanya : Apakah dalilnya?
Jawab : Firman Allah ta’ala (yang artinya), “Bukanlah kebaikan itu kamu memalingkan wajahmu ke arah timur ataupun barat, akan tetapi yang disebut kebaikan adalah orang yang beriman kepada Allah, hari akhir, malaikat-malaikat, kitab, dan para nabi.” (QS. al-Baqarah : 177).
Tanya : Apakah dalil iman kepada takdir?
Jawab : Firman Allah ta’ala (yang artinya), “Sesungguhnya segala sesuatu Kami ciptakan dengan ukuran/takdir.” (QS. al-Qamar : 49).
Tanya : Apa yang dimaksud ihsan?
Jawab : Ihsan terdiri dari satu rukun yaitu; kamu beribadah kepada Allah seolah-olah melihat-Nya dan jika kamu tidak bisa maka yakinlah bahwa Dia senantiasa melihatmu
Tanya : Apakah dalilnya?
Jawab : Firman Allah ta’ala (yang artinya), “Sesungguhnya Allah akan bersama orang-orang yang bertakwa dan orang-orang yang berbuat ihsan.” (QS. an-Nahl : 128).
Tanya : Siapakah Nabimu?
Jawab : Muhammad bin Abdullah bin Abdul Muthallib bin Hasyim, sedangkan Hasyim berasal dari keturunan Quraisy, Quraisy dari bangsa Arab, sedangkan Arab merupakan keturunan Nabi Ismail putra Ibrahim al-Khalil (kekasih Allah) semoga shalawat dan salam yang paling utama tercurah kepadanya dan kepada nabi kita.
Tanya : Berapakah umur Nabi shallallahu ‘alaihi wa sallam?
Jawab : Enam puluh tiga tahun; empat puluh tahun sebelum diangkat menjadi nabi dan dua puluh tiga tahun sebagai nabi dan rasul
Tanya : Dengan apakah beliau diangkat menjadi Nabi? Dan dengan apa diangkat sebagai rasul?
Jawab : Beliau diangkat menjadi Nabi dengan turunnya Iqra’ dan diangkat sebagai rasul dengan turunnya al-Muddatstsir
Tanya : Di manakah negerinya?
Jawab : Beliau berasal dari Mekah lalu berhijrah ke Madinah, dan kemudian beliau wafat di sana -semoga shalawat dari Allah dan keselamatan senantiasa tercurah kepadanya- setelah Allah sempurnakan agama dengan mengutus beliau (beserta ajarannya).
Tanya : Apa yang dimaksud dengan hijrah?
Jawab : Berpindah dari negeri syirik menunju negeri Islam, sementara hijrah itu tetap berlaku hingga tegaknya hari kiamat
Tanya : Apakah dalilnya?
Jawab : Firman Allah ta’ala (yang artinya), “Sesungguhnya orang-orang yang diwafatkan oleh para malaikat itu dalam keadaan menganiaya diri mereka sendiri. Maka malaikat bertanya kepadanya; Di manakah dulu kalian berada? Mereka menjawab; Kami dulu berada dalam keadaan tertindas dan lemah di muka bumi. Mereka berkata; bukankah bumi Allah itu luas, sehingga kalian dapat berhijrah di atasnya? Mereka itulah orang-orang yang tempat kembalinya adalah neraka Jahannam dan sungguh neraka itu adalah sejelek-jelek tempat kembali.” (QS. an-Nisaa’ : 97).
Tanya : Apakah dalilnya dari Sunnah (Hadits)?
Jawab : Sabda Nabi shallallahu ‘alaihi wa sallam, “Tidaklah terputus hijrah sampai taubat terputus, dan tidak akan terputus [kesempatan] bertaubat hingga matahari terbit dari arah tenggelamnya.” (HR. Ahmad, Abu Dawud dan ad-Darimi).
Tanya : Apakah Rasul masih hidup atau sudah mati?
Jawab : Beliau telah meninggal sedangkan agamanya masih tetap ada hingga hari kiamat tiba
Tanya : Apakah dalilnya?
Jawab : Firman Allah ta’ala (yang artinya), “Sesungguhnya kamu pasti mati dan mereka pun akan mati, kemudian nanti pada hari kiamat di sisi Rabb kalian maka kalian pun akan saling bermusuhan.” (QS. az-Zumar : 31).
Tanya : Apakah setelah mati manusia akan dibangkitkan?
Jawab : Iya, benar
Tanya : Apakah dalilnya?
Jawab : Firman Allah ta’ala (yang artinya), “Dari tanah itulah Kami ciptakan kalian dan kepadanya kalian Kami kembalikan, dan dari dalamnya Kami akan mengeluarkan kalian untuk kedua kalinya.” (QS. Thaha : 55).
Tanya : Apakah hukum orang yang mendustakan hari kebangkitan?
Jawab : Orang yang melakukan hal itu adalah kafir
Tanya : Apakah dalilnya?
Jawab : Firman Allah ta’ala (yang artinya), “Orang-orang kafir itu mengira bahwa mereka tidak akan dibangkitkan lagi, katakanlah; sekali-kali tidak, demi Rabbku, kalian benar-benar akan dibangkitkan kemudian akan dikabarkan kepada kalian apa yang telah kalian kerjakan [di dunia], dan hal itu bagi Allah sangatlah mudah.” (QS. at-Taghabun : 7).
Diterjemahkan dari :
Maa yajibu ‘alal muslim ma’rifatu wal ‘amalu bihi
Oleh Syaikhul Islam Muhammad bin Sulaiman at-Tamimi rahimahullah
Dengan pengantar Syaikh Abdullah bin Jarullah bin Ibrahim Alu Jarullah
Penerjemah: Abu Mushlih Ari Wahyudi
Artikel www.muslim.or.id Baca selengkapnya..
Langganan:
Postingan (Atom)